Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lukaku Ingin Kembali Dilatih oleh Pelatih yang Mencampakkannya

By Ferril Dennys Sitorus - Senin, 28 Maret 2016 | 22:38 WIB
Romelu Lukaku, menjadi salah satu pencetak gol termuda yang dapat mengukir 50 gol di Premier League.
CHRIS BRUNSKILL/GETTY IMAGES
Romelu Lukaku, menjadi salah satu pencetak gol termuda yang dapat mengukir 50 gol di Premier League.

Romelu Lukaku mengaku bahagia, seandainya bisa kembali bekerja sama dengan mantan manajer Chelsea, Jose Mourinho.

Masa depan Lukaku bersama Everton menjadi perbincangan hangat selama pekan ini, setelah bomber berkebangsaan Belgia tersebut menyatakan keinginannya bermain di Liga Champions pada musim depan.

Lukaku, yang saat ini telah merangkum 25 gol pada musim ini, sering dikait-kaitkan dengan Manchester United. Klub berjulukan Setan Merah tersebut disebut-sebut akan menjadi pelabuhan Jose Mourinho pada musim panas.

Keinginan Lukaku untuk kembali dilatih Mourinho cukup mengejutkan. Hal tersebut terkait dengan keputusan Mourinho yang saat masih menangani Chelsea memilih menjual Lukaku ke Everton dengan harga 28 juta poundsterling pada 2014, setelah sempat dipinjamkan pada musim sebelumnya.

Lukaku menilai dirinya sudah pantas bekerja dengan Mourinho saat ini dibandingkan tiga tahun lalu. 

"Beberapa orang akan mengatakan bahwa saya perlu meyakinkan dia tetapi itu tidak perlu diragukan. Tiga tahun lalu saya masih berusia 20 tahun dan saya belum siap untuk bermain efektif dalam sebuah tim besar," kata Lukaku kepada La Derniere Heure.

Di Everton, Lukaku semakin matang sebagai penyerang. Sejauh ini, dia telah mengepak 61 gol dari 118 penampilan bersama Everton. "Beberapa musim termasuk musim ini berjalan dengan baik dan mengubah situasi. Saya akan berusia 23 tahun (pada Mei) dan saya akan pergi pada musim panas ini," sambungnya.

Terkait tampil di Liga Champions, Man United lebih berpeluang, ketimbang Everton. Hingga pekan ke-30, Setan Merah berada di peringkat ke-6 dengan merangkum 50 poin, atau tertinggal 1 poin dari Manchester City di peringkat ke-4 (zona terakhir Liga Champions).

Adapun Everton bertengger di peringkat ke-12 dengan mengoleksi 38 poin dari 29 penampilan.    

[video]http://video.kompas.com/e/4817876614001_ackom_pballball[/video]


Editor :
Sumber : Sky Sports


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X