Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Cedera Memaksa Jack Butland Absen di Piala Eropa 2016

By Wisnu Nova Wistowo - Senin, 28 Maret 2016 | 17:56 WIB
Kiper Inggris, Jack Butland, harus ditandu karena cedera engkel saat membela The Three Lions melawan Jerman pada laga persahabatan di Olympiastadion, Sabtu (26/3/2016)
TOBIAS SCHWARZ/AFP
Kiper Inggris, Jack Butland, harus ditandu karena cedera engkel saat membela The Three Lions melawan Jerman pada laga persahabatan di Olympiastadion, Sabtu (26/3/2016)

Jack Butland dipastikan batal memperkuat tim nasional Inggris di Piala Eropa 2016 yang akan berlangsung 10 Juni. Setelah menjalani proses pemindaian, kiper utama Stoke City ini diketahui mengalami patah pergelangan kaki.

Berdasarkan perkiraan medis, Butland tidak mungkin bermain dalam tiga bulan ke depan.

Cedera kiper berusia 23 tahun ini tentu menjadi kerugian bagi tim Inggris dan Stoke.

"Hari ini hasil pemindaian memastikan ada kerusakan di pergelangan kaki, benar-benar parah. Saya akan melakukan segalanya agar bisa pulih secepatnya," tulis Butland lewat akun Twitter resminya.

Cedera yang dialami Butland terjadi saat Inggris memetik kemenangan 3-2 di laga persahabatan melawan Jerman.

Meski mengalami cedera, Butland bangga bisa menjadi bagian saat skuat asuhan Roy Hodgson sanggup mengalahkan juara bertahan Piala Dunia 2014.

"Saya ikut andil di malam yang luar biasa. Sebuah kemenangan layak dan hebat atas juara Piala Dunia. Hasil ini membuat saya bangga sebagai orang Inggris," ucapnya.

Baca Juga:

Butland mengalami cedera sebelum gol pertama Jerman yang diciptakan Toni Kroos di babak pertama dalam laga yang berlangsung di Olympia Stadium.

Akan tetapi, ia cenderung memaksakan sehingga tidak bisa berbuat banyak saat gawangnya dibobol Kroos.

"Jack paham soal itu, ke depannya saat mengalami cedera, ia tidak boleh memaksakan," ucap Hodgson.

[video]http://video.kompas.com/e/4806156382001_ackom_pballball[/video]


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : Twitter


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X