Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

5 Kemenangan Terbaik Inggris di Luar Kandang

By Beri Bagja - Senin, 28 Maret 2016 | 07:34 WIB
Penyerang Inggris, Harry Kane, melepaskan tembakan yang membuahkan gol ke gawang Jerman dalam laga uji coba di Berlin, 26 Maret 2016.
MIKE HEWITT/GETTY IMAGES
Penyerang Inggris, Harry Kane, melepaskan tembakan yang membuahkan gol ke gawang Jerman dalam laga uji coba di Berlin, 26 Maret 2016.

Publik Inggris masih ramai membahas kesuksesan tim nasional mereka menumbangkan juara bertahan Piala Dunia, Jerman, dalam laga uji coba di kandang sang rival, Sabtu (26/3/2016). Inggris menang 3-2 setelah tertinggal dua gol lebih dulu.

Apresiasi pun mengalir bagi skuat asuhan Roy Hodgson.

Manajer Inggris pada 1996-1999, Glenn Hoddle, bahkan memuji performa Harry Kane cs saat menekuk Jerman di Olympiastadion, Berlin, sebagai yang terbaik dalam beberapa tahun terakhir.

Walau cuma laga uji coba, kemenangan disertai comeback fantastis di markas tim sekelas Jerman membangkitkan memori publik Inggris soal sederet performa hebat mereka di luar kandang sendiri.

Berikut 5 kemenangan terbaik di antaranya yang tercatat dalam sejarah, selain partai di Berlin akhir pekan kemarin.

1. Argentina 1-3 Inggris, 1962

Laga di fase grup Piala Dunia 1962 ini disebut-sebut sebagai akar rivalitas Inggris dengan Argentina di kancah internasional.

Three Lions (Tiga Singa) - julukan timnas Inggris - mengandaskan wakil Amerika Selatan itu dan lolos ke perempat final.

Gol-gol Inggris oleh Ron Flowers, Bobby Charlton, dan Jimmy Greaves membungkam ribuan fans Argentina yang memadati Stadion El Teniente, Cile.

2. Brasil 0-2 Inggris, 1984


Aksi John Barnes menggiring bola dalam laga persahabatan antara Brasil melawan Inggris di Rio de Janeiro, 10 Juni 1984.(PINTEREST)

Inggris bertamu ke Rio de Janeiro guna menghadapi Brasil dalam laga peringatan 75 tahun Federasi Sepak Bola Brasil (CBF).

Rencana pesta tuan rumah dirusak oleh penampilan hebat John Barnes.

Gol individu Barnes dan aksi tambahan dari Mark Hateley menelurkan kemenangan 2-0 buat Inggris.

3. Jerman 1-5 Inggris, 2001

Layak disebut sebagai salah satu laga tandang terbaik yang pernah dilakoni Inggris.

Pasukan Tiga Singa membalas kekalahan dari Jerman di semifinal Piala Eropa 1996 dengan kemenangan telak 5-1 pada laga Kualifikasi Piala Dunia 2002 di Muenchen.

Jerman unggul lebih dulu via gol Carsten Jancker sebelum dibalas gelontoran pancagol sang tamu yang dicetak Michael Owen (3), Steven Gerrard, dan Emile Heskey. 

4. Argentina 0-1 Inggris, 2002

Kemenangan atas Argentina pada fase grup Piala Dunia 2002 di Jepang ini menjadi ajang penyucian dosa David Beckham.

Saat itu menjabat kapten, Beckham mencetak gol penentu kemenangan Inggris atas rival bebuyutan mereka melalui tendangan penalti.

Aksi tersebut membayar lunas insiden kartu merah Beckham akibat menendang Diego Simeone pada babak 16 besar PD 1998.

Pada duel di Prancis 1998 itu, Inggris juga tersingkir karena kalah adu penalti.

5. Argentina 2-3 Inggris, 2005


Michael Owen (10) merayakan gol yang dia cetak untuk Inggris ke gawang Argentina dalam laga uji coba di Jenewa, Swiss, 12 November 2005.()

Sebelum laga kontra Jerman akhir pekan lalu, duel lawan (lagi-lagi) Argentina di Swiss sedekade silam layak disebut salah satu comeback terbaik Inggris di partai persahabatan.

Pada November 2005, Three Lions memukul Argentina 3-2 setelah sempat tertinggal 1-2 sampai menit ke-86.

Bintang kebangkitan Inggris ialah Michael Owen, yang mengukir gol pembalik keadaan pada menit ke-87 dan 90+2'. 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : Telegraph, Soccerway, FA


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X