Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Istri Dejan Antonic Jadi Penonton Spesial Persib

By Fifi Nofita - Minggu, 27 Maret 2016 | 21:29 WIB
Istri Dejan Antonic, Novena 'Venna' Albertine Tikolau hadir dan jadi penonton spesial kemenangan Persib atas Sriwijaya FC di Stadion Si Jalak Harupat, Kab. Bandung, Sabtu (26/3/2016).
FIFI NOFITA/JUARA.NET
Istri Dejan Antonic, Novena 'Venna' Albertine Tikolau hadir dan jadi penonton spesial kemenangan Persib atas Sriwijaya FC di Stadion Si Jalak Harupat, Kab. Bandung, Sabtu (26/3/2016).

BANDUNG, JUARA.net – Istri pelatih Persib Bandung, Dejan Antonic, Venna Tikoalu Antonic hadir langsung di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Sabtu (26/3/2016) malam. Wanita asli Indonesia itu jadi penonton spesial laga Persib kontra Sriwijaya FC.

Venna sengaja datang ke stadion yang ada di Soreang itu untuk memberi dukungan kepada tim yang diarsiteki oleh suaminya. Dia menuturkan, kondisi kesehatannya sejauh ini sudah membaik, setelah sebelumnya sempat mendapatkan perawatan di salah satu rumah sakit di Hongkong.

”Saya sudah sembuh dan jauh membaik keadaannya. Kebetulan, anak-anak saya libur panjang (libur Paskah) dan ada pertandingan, jadi kita nonton langsung ke stadion,” ucap Venna, seusai laga yang dimenangkan Persib 2-0 tersebut.

”Sebenarnya masih lemas, tapi anak-anak bilang nanti pasti sembuh setelah nonton Persib,” tuturnya.

Dejan Antonic sebelumnya sempat absen saat Persib Bandung menghadapi Pusamania Borneo FC (PBFC), karena harus terbang ke Hongkong untuk menemani sang Istri. Venna mengungkapkan, sempat melarangnya untuk pergi menemuinya.

Baca juga:

”Saat lawan PBFC, beliau meninggalkan tim untuk menemani saya. Saya bilang sama dia, bagi kamu  pertandingan jauh lebih penting. Tapi manajer (Persib, Umuh Muchtar) yang sudah mengizinkan, jadi itu sebuah bentuk support untuk saya. Semua itu membuat saya segera pulih,terimakasih untuk manajer dan Ibu,” ucap Venna.

Selain itu, dia juga merasa terharu, pasalnya saat terbaring di rumah sakit tidak sedikit bobotoh yang berharap dan mendoakannya agar segera sehat kembali. Ucapan tersebut disampaikan oleh pendukung Persib itu, salah satunya melalui media sosial.

”Saya sangat terharu dan tersentuh sekali saat membaca berita. Terima kasih semuanya atas doanya untuk saya, itu sangat menguatkan,” ujarnya.

[video]http://players.brightcove.net/4386485688001/5f5050ba-12eb-4380-b837-257aded67fbc_default/index.html?videoId=4818781935001&preload=none[/video]


Editor : Estu Santoso
Sumber : juara


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X