Asa Inggris agar Alex Iwobi memperkuat tim nasional berjulukan The Three Lions berakhir. Talenta muda milik Arsenal itu telah menentukan pilihan bergabung dengan timnas Nigeria.
Iwobi baru saja memainkan debut bersama timnas Nigeria pada pertandingan kualifikasi Piala Afrika melawan Mesir, Jumat (25/3/2016). Dalam partai yang berakhir imbang 1-1 tersebut Iwobi tampil sebagai pemain pengganti.
Debut Iwobi bersama timnas dengan nama lain Super Eagles membuat Inggris tidak punya opsi lagi untuk mendapatkan jasa keponakan legenda Nigeria, Jay-Jay Okocha ini.
Baca Juga:
- Bek Ini Sebabkan Dunga dan Zidane Adu Mulu
- Angga/Ricky Melangkah ke Final Selandia Baru Terbuka
- Courtois Mulai Ragukan Masa Depannya di Chelsea
Iwobi sempat memperkuat timnas Inggris U-16, U-17, dan U-18 pada periode 2011 hingga 2013. Otoritas tertinggi sepak bola Inggris (FA) juga telah menunjukkan keinginan agar Iwobi memilih menjadi pemain masa depan The Three Lions.
Pemain berusia 19 tahun, yang dapat tampil sebagai penyerang dan sayap itu, juga mengungkapkan ada upaya dari FA untuk meminangnya.
Unlucky Not To Win But Happy To Have Made My Competitive Debut For Nigeria #SuperEagles
— Alexander Iwobi (@alexiwobi) March 25, 2016
Would Also Like Thank You To England For Giving Me The Chance To Represent Them ✌
— Alexander Iwobi (@alexiwobi) March 25, 2016
"Tidak beruntung gagal memetik kemenangan, namun saya senang bisa melakukan debut di level kompetitif untuk Nigeria. Saya juga ingin mengucapkan terima kasih kepada Inggris telah memberikan saya kesempatan menjadi wakil mereka," tulis Iwobi lewat akun Twitter resminya.
Iwobi mulai menyedot perhatian saat tampil impresif bersama Arsenal pekan lalu. Ia sukses mencetak gol pertamanya ketika Arsenal menang 2-0 atas Everton.
[video]http://video.kompas.com/e/4808673922001_ackom_pballball[/video]
Editor | : | Aloysius Gonsaga |
Sumber | : |
Komentar