Pemain Golden State Warriors, Stephen Curry, membawa timnya meraih kemenangan kandang ke-51 secara beruntun pada lanjutan kompetisi NBA musim 2015-2016.
Ini merupakan kemenangan terbaik Warriors atas Clippers. Warriors pernah mencatat kemenangan terbesar atas Clippers pada 15 Januari 1988 dan 31 Januari 1991.
Tampil di ORACLE Arena, Kamis (24/3/2016), Warriors mengatasi Los Angeles Clippers, 114-98. Pada laga ini, Curry menjadi penampil terbaik setelah mencetak 33 poin, 4 rebound, dan 5 assists.
Penampilan Curry didukung Klay Thompson (32 poin) dan Draymond Green yang mencetak double-double dengan 12 poin dan 12 rebound.
Kemenangan ini membuat Juara NBA musim lalu itu telah mengumpulkan 64 Kemenangan dan 7 kalah. Mereka berpeluang menyamakan rekor Chicago Bulls yang membukukan 72 kemenangan pada musim 1985-1986.
Rekor yang dicapai Warriors juga menjadi yang terbaik dalam sejarah NBA pada 71 laga pertama.
Atas kemenangan tersebut, pelatih Warriors Steve Kerr mengatakan bahwa timnya mengejar status sebagai unggulan satu pada babak playoff yang akan digelar April.
"Status sebagai unggulan kesatu sangat penting bagi kami baru setelah itu kami ingin menyamakan rekor Bulls," kata Kerr seperti dilansir ESPN.
"Pertandingan kali ini menarik karena ada andil pemain yang membuat rekor Ini bukan organisasi, sehingga mereka butuh motivasi untuk mencapai apa yang mereka inginkan dalam pertandingan," tutur Kerr.
Darii kubu Clippers, center DeAndre Jordan mencetak double-double dengan 19 poin dan 20 rebound setelah tampil selama 38 menit di atas lapangan. Chris Paul menambah dengan 13 poin, 8 assists serta pemain cadangan Austin Rivers membukukan 16 poin.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | ESPN |
Komentar