Striker yang baru kembali bergabung ke skuat Uruguay usai menjalani sanksi FIFA, Luis Suarez, mengaku hubungannya dengan Neymar Junior tidak rusak jelang pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2018 menghadapi Brasil.
Suarez terakhir kali bermain untuk Uruguay pada laga fase grup Piala Dunia 2014 menghadapi Italia.
Pada pertandingan tersebut, striker berusia 28 tahun itu menerima sanksi larangan bermain selama sembilan pertandingan internasional usai menggigit bek Azzurri, Giorgio Chiellini.
Suarez akan kembali membela Uruguay dalam dua pertandingan kualifikasi Piala Dunia 2018.
Selain bertandang ke Brasil, La Celeste pun akan menjamu Peru di Estadio Centenario, Selasa (29/3/2016) atau Rabu pagi WIB.
Mengenai pertandingan menghadapi Brasil, Suarez akan berduel dengan Neymar yang merupakan rekan satu tim di Barcelona.
Meski demikian, pertandingan tersebut ternyata tidak memunculkan ketegangan di antara kedua pemain tersebut.
"Satu-satunya hal yang saya bicarakan dengan Neymar adalah lawakan. Kami berdua akan melakukan yang terbaik bagi tim masing-masing, demikian juga dengan Dani Alves," tutur Suarez dikutip dari Sky Sports.
"Siapapun yang memenangkan pertandingan akan berusaha untuk menghibur yang kalah karena kami masih rekan satu tim di klub," ujarnya.
Meski sudah lama tidak membela Uruguay, Suarez pun menegaskan bahwa ia tidak akan mengubah cara bermainnya.
Banyak pihak yang menyebut kembalinya mantan striker Liverpool itu ke dalam skuat La Celeste dengan sebutan 'Suarez baru'.
"Arti dari 'Suarez baru' itu adalah saya akan menjaga sikap, bergerak, memberi tekanan, dan berdebat di lapangan dengan cara sama. Tidak akan ada yang bisa mengubah cara saya bermain," kata Suarez.
Mantan bomber Liverpool ini mengutarakan kalau ia tak akan berlebihan pada laga comeback-nya tersebut.
Suarez menyadari apa yang telah dilakukan sebelumnya merupakan sebuah kesalahan.
"Saya akan mencoba untuk menjadi lebih pintar dalam banyak hal, mencoba mendapatkan keuntungan dari apa yang telah diberikan kepada hidup saya, yaitu kesempatan," ucapnya.
[video]http://video.kompas.com/e/4809390038001_ackom_pballball[/video]
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | Sky Sports |
Komentar