Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Juventus Bidik Gelandang Andalan Leicester?

By Nugyasa Laksamana - Rabu, 23 Maret 2016 | 19:41 WIB
Gelandang Leicester City, N'Golo Kante, menjalani sesi konferensi pers di kamp latihan tim nasional Prancis di Clairefontaine-en-Yvelines, Selasa (22/3/2016).
FRANCK FIFE/AFP
Gelandang Leicester City, N'Golo Kante, menjalani sesi konferensi pers di kamp latihan tim nasional Prancis di Clairefontaine-en-Yvelines, Selasa (22/3/2016).

Gelandang tengah andalan Leicester City, N'Golo Kante, dilaporkan sedang diminati oleh Juventus. Namun, Kante mengaku saat ini hanya ingin berkonsentrasi untuk Leicester.

Menurut The Daily Mirror, Juventus diklaim bakal melepas pilar kuncinya, Paul Pogba, pada bursa transfer musim panas 2016. Pogba memang sudah sering diberitakan masuk radar Manchester City dan Barcelona.

Hasil penjualan Pogba itulah yang kabarnya akan digunakan Juventus untuk memboyong Kante dari Leicester.

Musim ini, performa Kante memang tergolong apik. Bersama Jamie Vardy dan Riyad Mahrez, Kante menjadi pemain yang berkontribusi besar membawa Leicester ke puncak klasemen Premier League.

Bahkan, Manajer Leicester, Claudio Ranieri, menyebut Kante bisa berperan sama baiknya seperti kompatriot seniornya di Prancis, Claude Makelele.


N'Golo Kante saat tampil pada laga Premier League antara Leicester City dan Manchester City di Stadion King Power, 29 Desember 2015.(ADRIAN DENNIS/AFP)

Kendati demikian, Kante belum mau berbicara soal rumor transfernya ke Juventus. Pemain berusia 24 tahun itu mengaku masih ingin fokus sepenuhnya di Leicester.

"Kami masih memiliki musim yang harus diselesaikan. Di sisi lain, saya belum pernah mendengar apapun," ujar Kante seperti dikutip dari Fox Sports, Rabu (23/3/2016).

"Selama tak ada klub yang melakukan pendekatan, saya tidak akan memberikan perhatian terhadap rumor. Lagipula, Premier League adalah kompetisi yang cocok untuk saya," ucapnya.

Di bawah asuhan Ranieri, Kante sudah bermain sebanyak 33 pertandingan dan mencetak satu gol dari seluruh kompetisi. Tak heran, Kante dipanggil memperkuat tim nasional Prancis.

Kante berpeluang menorehkan debutnya bersama Prancis dalam laga persahabatan melawan Belanda, pada Jumat (25/3/2016), dan menghadapi Rusia, Selasa (29/3/2016).

Kante direkrut Leicester dari Caen pada Agustus 2015, dengan banderol sebesar 5,6 juta poundsterling (sekitar Rp 104 miliar). Kontraknya di Leicester berakhir pada Juni 2019.

[video]http://video.kompas.com/e/4808743669001_ackom_pballball[/video]

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Aloysius Gonsaga
Sumber : Fox Sports


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X