MELBOURNE, JUARA.net – Pebalap Ferrari, Kimi Raikkonen, gagal finish pada balapan F1 seri pembuka di GP Australia, Albert Park, Melbourne, Minggu (20/3/2016).
The Iceman terhenti pada lap 23 setelah airbox mobilnya terbakar di pit.
Beruntung pebalap Finlandia itu masih bisa tidak mengalami luka dan pihak penyelenggara cekatan dalam memadamkan api di mobil SF 16-H miliknya.
Raikkonen, yang memang terkenal dengan pembawaan tenang, merasa tidak terpengaruh dengan kejadian itu.
“Kami akan melangkah ke balapan lainnya, tentu kami harus mulai bekerja pada hal-hal tertentu dan memastikan tidak memiliki masalah apapun,” ucap Raikkonen seperti dilansir Crash.
“Balapan berikutnya tentu berbeda dari sirkuit kali ini (Melbourne Park, Australia). Meski demikian, saya tidak melihat harus ada perubahan besar. Mari menunggu dan melihat apa yang dapat dilakukan,” kata pebalap yang akhir musim ini kontraknya bersama Ferrari akan habis.
Sementara rekan satu tim Raikkonen, Sebastian Vettel, sukses menyelesaikan balapan dan meraih posisi podium ketiga.
Raikkonen mengakui performa Ferrari musim ini sangat kuat.
Meski demikian, dirinya tidak terlalu terkejut mengingat kerja keras yang dilakukan para kru Ferrari selama pramusim.
“Ini sesuai dengan ekspektasi kami meski publik seolah-olah menjadi gila karena perbedaan signifikan saat sesi kualifikasi,” ucap pria berusia 36 tahun itu.
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | crash.net |
Komentar