Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Gol Welbeck Membuat Perbedaan Besar

By Wisnu Nova Wistowo - Minggu, 20 Maret 2016 | 05:13 WIB
Striker Arsenal, Danny Welbeck, saat mencetak gol pertama ke gawang Everton di Goodison Park pada 19 Maret 2016.
CHRIS BRUNSKILL/GETTY IMAGES
Striker Arsenal, Danny Welbeck, saat mencetak gol pertama ke gawang Everton di Goodison Park pada 19 Maret 2016.

Danny Welbeck merasa gol dini yang dicetaknya membuat perbedaan besar dan memengaruhi jalannya pertandingan melawan Everton.

Arsenal sukses meraih kemenangan 2-0 atas Everton di Goodison Park, Sabtu (19/3/2016) malam WIB. Dua gol kemenangan tersebut masing-masing diciptakan Danny Welbeck dan Alex Iwobi.

Gol pertama Arsenal yang dicetak Welbeck tercipta saat pertandingan baru berjalan tujuh menit. Gol tersebut seolah membangkitkan semangat pasukan Arsene Wenger dan tampil lebih menekan di markas Everton. Alhasil, tim berjulukan The Gunners ini berhasil mengemas tiga poin.

"Kami mengalami beberapa pekan sulit dan bisa kembali ke jalur kemenangan merupakan sesuatu yang baik. Bisa mencetak gol pada awal laga membuat perbedaan besar," kata Welbeck seperti dilansir BBC.

Baca Juga:

Kemenangan tersebut kembali membuka asa Arsenal untuk bersaing memenangi gelar Premier League dalam delapan pertandingan tersisa musim ini. Akan tetapi, The Gunners tentu berharap Leicester City dan Tottenham Hotspur kehilangan sejumlah poin sehingga bisa memangkas jarak dan memungkinkan untuk naik ke puncak klasemen.

Saat ini Arsenal menempati posisi ketiga klasemen sementara dengan kemasan 55 poin. Mereka terpaut tiga poin dari Tottenham di posisi kedua dan 11 poin dari pemuncak klasemen sementara Leicester.

"Kami hanya perlu fokus terhadap diri sendiri. Kami tidak bisa memengaruhi hasil-hasil tim lain," ujar dia.

Pencetak gol yang memastikan kemenangan 2-0 Arsenal atas Everton, Alex Iwobi, juga berpendapat tentang kemenangan timnya tersebut.

"Saya menikmati momen ini, saya senang tim bisa memetik kemenangan. Saya nyaman berlatih bersama Danny, ia membantu saya meningkatkan rasa percaya diri," ucap Iwobi.

[video]http://video.kompas.com/e/4806156382001_ackom_pballball[/video]


Editor : Aloysius Gonsaga
Sumber : BBC


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X