Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Semua di AS Roma Bersatu demi Edin Dzeko

By Sabtu, 19 Maret 2016 | 14:19 WIB
Pemain AS Roma, Edin Dzeko tengah mengendalikan bola saat pertandingan Serie A melawan Juventus di Juventus Arena tanggal 24 Januari 2016, Turin, Italia.
VALERIO PENNICINO/GETTY IMAGES
Pemain AS Roma, Edin Dzeko tengah mengendalikan bola saat pertandingan Serie A melawan Juventus di Juventus Arena tanggal 24 Januari 2016, Turin, Italia.

Skuat Roma bersatu tidak hanya untuk meraih kemenangan. Mereka juga bersatu demi Edin Dzeko. Demikian analisis situs Vocegiallorossa satu hari setelah Roma menang 2-1 atas tuan rumah Udinese pada Minggu (13/3/2016).

Penulis : Riemantono Harsojo

Dzeko kembali mendapat kritik keras setelah tampil buruk dalam pertandingan tandang di babak 16 besar Liga Champion melawan tuan rumah Real Madrid pada 8 Maret.

Dalam laga tersebut, penyerang asal Bosnia ini membuang sebuah peluang emas saat kedudukan masih imbang 0-0.

Roma akhirnya kalah 0-2 dan tersingkir dari kompetisi dengan agregat 0-4.

Pelatih Luciano Spalletti sempat berencana tak memasang Dzeko di awal pertandingan melawan Udinese lantaran penampilan buruk eks pemain Manchester City itu saat lawan Madrid.

Namun, Spalletti membatalkan rencana tersebut.


Pelatih AS Roma, Luciano Spalletti, memberikan instruksi kepada pemainnya di pertandingan melawan Hellas Verona di Olimpico, Minggu (16/1/2016)(PAOLO BRUNO/GETTY IMAGES)

"Saya memainkannya karena jika tidak itu akan menjadi pukulan buatnya secara mental," kata Spalletti, seperti dikutip La Gazzetta dello Sport.

Pilihan Spalletti tepat. Dzeko mencetak gol pertama Roma lewat tendangan kaki kanan dari dalam kotak penalti.


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : Tabloid BOLA No.2.658


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X