Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lawan Mitra Kukar, Bow Ingin Main Karena Jokowi

By Budi Kresnadi - Kamis, 17 Maret 2016 | 15:42 WIB
Sayap muda Persib, Febry Haryadi ingin dimainkan kala klubnya menghadapi Mitra Kukar di Stadion si Jalak Harupat, Kab. Bandung, Kamis (17/3/2016).
BUDI KRESNADI/BOLA/JUARA.NET
Sayap muda Persib, Febry Haryadi ingin dimainkan kala klubnya menghadapi Mitra Kukar di Stadion si Jalak Harupat, Kab. Bandung, Kamis (17/3/2016).

21 selama 90 menit. Bow pun ingin main saat Persib Bandung menjamu Mitra Kukar pada Kamis (17/3/2016) malam.

Lantas, siapa Bow itu? Nama itu merupakan sapaan akrab dari winger muda klub berjulukan Maung Bandung, Febry Haryadi. Dia ingin memberikan yang terbaik bagi Persib jika dapat kesempatan main pada laga perdana Grup A ini.

”Saya senang dengan adanya aturan yang mewajibkan klub menurunkan pemain muda setiap kali bertanding di Piala  Bhayangkara. Karena, pemain seusia saya bisa punya kesempatan untuk bermain,” kata Febry Haryadi kepada JUARA di Stadion si Jalak Harupat, Kab. Bandung, Rabu (16/3/2016).

Bow punya harapan besar diberi kepercayaan oleh pelatih Dejan Antonic pada pertandingan ini. Jika dimainkan, dia siap mengeluarkan kemampuan terbaiknya. Semua itu karena dia punya motivasi ganda di laga ini.


Sayap muda Persib, Febry Haryadi berharap bisa dimaksimalkan pelatih Dejan Antonic.(BUDI KRESNADI/BOLA/JUARA.NET)

Pada pertandingan ini, selain disaksikan ribuan bobotoh juga ditonton langsung Presiden Joko Widodo (Jokowi). ”Jika benar-benar dimainkan, ini akan menjadi momen spesial bagi saya. Tidak masalah meskipun harus turun bergantian dengan sesama pemain muda Persib lainnya,” tuturnya.

Selain Febry Haryadi, ada tiga pemain Persib U-21 dalam skuat Maung Bandung yang berlaga di Piala Bhayangkara. Mereka adalah Gian Zola Nasrulah, Alfath Fathier, dan Jujun Saefuloh.

[video]http://players.brightcove.net/4386485688001/5f5050ba-12eb-4380-b837-257aded67fbc_default/index.html?videoId=4803644525001&preload=none[/video]


Editor : Estu Santoso
Sumber : juara.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X