Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Daftar Pebalap MotoGP 2016

By Jalu Wisnu Wirajati - Rabu, 16 Maret 2016 | 21:55 WIB
Para pebalap MotoGP bersaing pada balapan GP Malaysia di Sirkuit Sepang, Minggu (25/10/2015).
MIRCO LAZZARI/GETTY IMAGES
Para pebalap MotoGP bersaing pada balapan GP Malaysia di Sirkuit Sepang, Minggu (25/10/2015).

MotoGP 2016 akan jadi musim yang menarik. Mulai musim ini, MotoGP kembali memakai ban Michelin yang menggantikan Bridgestone. Bagi Valentino Rossi, Jorge Lorenzo, Dani Pedrosa, dan pebalap senior lainnya, Michelin bunkalah hal baru.

Namun, bagi para pebalap muda, termasuk pemegang dua gelar juara dunia MotoGP, Marc Marquez, ini akan jadi kali pertama mereka bersaing di kelas premier dengan Michelin.

Hal baru lainnya yang berlaku mulai musim ini adalah pemakaian ECU standar bagi semua pebalap. Dari tiga tes pramusim yang digelar pada Februari dan awal Maret, Repsol Honda masih mengalami kesulitan untuk beradaptasi dengan ECU baru ini.

Musim ini juga jadi menarik karena 10 pebalap pabrikan yang ada di grid akan habis kontrak pada akhir musim. Beberapa seri awal akan jadi kesempatan bagi para pebalap untuk melihat sebelum membuat keputusan, apakah akan bertahan atau pindah tim.

Rossi kembali jadi pebalap tertua yang ikut bersaing. Tahun ini, pebalap Movistar Yamaha tersebut akan turun ke lintasan dengan usia 37 tahun.

Persaingan musim ini akan dimulai dengan GP Qatar di Sirkuit Losail pada 17-20 Maret.


Daftar pebalap yang akan bersaing pada MotoGP 2016.(ANDREAS JOEVI/JUARA.NET)


Editor : Pipit Puspita Rini
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X