Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Nilmaizar Super Selektif untuk Pemain Asing Baru

By Yosrizal - Kamis, 17 Maret 2016 | 04:55 WIB
Striker Semen Padang, Nur Iskandar, butuh tandem pemain asing berkualitas di lini depan skuat Kabau Sirah.
HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLA/JUARA.NET
Striker Semen Padang, Nur Iskandar, butuh tandem pemain asing berkualitas di lini depan skuat Kabau Sirah.

PADANG, JUARA.net – Dua pemain asal Brasil, Diego dan Marcel, adalah pilar asing yang bakal ikut seleksi di Semen Padang. Pelatih Nilmaizar untuk penentuan pemain asing baru ini sangat selektif.

Dua nama itu adalah calon pengganti Fernando Chagas dan Taffarel de Oliviera yang sengaja dilepas usai Piala Gubernur Kaltim. Tetapi, siapa gelandang dan striker asing seleksi tim berjulukan Kabau Sirah itu, Nilmaizar belum mendapatkan data pasti dari agen duo pemain itu.

Selain itu, Nilmaizar juga berharap agar pemain tersebut segera datang dan bergabung dengan pemain lainnya untuk menjalani trial. Sebab, hasil seleksi ini menjadi bahan rekomendasi Nilmaizar kepada manajemen Semen Padang.

”Secara pasti, kami belum mendapatkan data lengkap dua pemain itu. Meski agennya sudah mengirimkan video tentang keduanya, tetapi saya belum bisa memutuskan apakah keduanya bakal direkrut atau tidak. Saya butuh sosok dan latar belakang serta kemampuan riil yang bersangkutan. Saya tak mau kecolongan lagi,” kata Nilmaizar.


Pelatih Semen Padang, Nilmaizar tak percaya dengan rekaman pemain asing rekomendasi agen.(VERDI HENDERAWAN/JUARA.NET)

Dari video yang disaksikan bersama tim pelatih, Nilmaizar mengaku belum bisa menilai secara utuh calon pemain seleksi itu. Karena, kondisi terkini dua pemain itu belum tentu sama dengan keadaan mereka saat main seperti dalam rekaman tersebut.

Dia mengaku tak ingin dibohongi oleh agen hanya dengan video yang bagus, tetapi kenyataannya jauh dari harapan dan tak sesuai dengan kebutuhan tim. Seperti ditambahkan CEO Semen Padang, Daconi, pihaknya berharap pemain asing pengganti yang dikirim agen mestinya jauh lebih baik.

”Kami tak terlalu berharap dua pemain ini bisa menggantikan peran Yu Hyun Koo atau Esteben (Vizcarra) di lini tengah atau Edward Silson di barisan depan. Tetapi, mereka paling tidak punya karakter kuat di posisinya masing-masing,” tutur Daconi.

”Yang pasti, kami berharap agennya bisa mengirim tepat waktu sehingga tim pelatih juga punya waktu cukup untuk mencobanya. Karena pengalaman klub lain, pemain yang dikirim justru datang sehari sebelum pertandingan. Kalau kejadiannya seperti itu, kami tak cukup waktu untuk melihat dan tidak akan diterima,” ucapnya.

[video]http://players.brightcove.net/4386485688001/5f5050ba-12eb-4380-b837-257aded67fbc_default/index.html?videoId=4799690441001&preload=none[/video]


Editor : Estu Santoso
Sumber : juara.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X