Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Real Madrid Tidak Gentar Hadapi Barcelona atau Bayern

By Lariza Oky Adisty - Senin, 14 Maret 2016 | 14:04 WIB
Pemain Real Madrid merayakan gol ke gawang Las Palmas dalam pertandingan La Liga di Stadion Gran Canaria, 13 Maret 2016.
DESIREE MARTIN/AFP
Pemain Real Madrid merayakan gol ke gawang Las Palmas dalam pertandingan La Liga di Stadion Gran Canaria, 13 Maret 2016.

Alvaro Arbeloa yakin Real Madrid tidak gentar menghadapi tim favorit juara Liga Champions seperti FC Bayern Muenchen atau FC Barcelona. Menurut pemain bertahan El Real tersebut, timnya sanggup bermain melawan tim mana pun. 

Real Madrid memastikan diri lolos ke perempat final seusai menyisihkan AS Roma di babak 16 besar. Bersama mereka, sudah ada Paris Saint-Germain, Woflsburg, dan Benfica. 

Adapun Barcelona dan Bayern, masih akan melakoni pertandingan leg kedua pada tengah pekan ini. Setelah babak 16 besar, undian babak perempat final akan dilakukan pada Jumat (18/3/2016). 

"Tidak ada klub yang kami takuti di Liga Champions. Kalau di perempat final nanti bertemu Barcelona atau Bayern, kami siap," kata Arbeloa.

Eks pilar Liverpool ini juga mengingatkan timnya untuk terus memperbaiki diri, jika ingin merengkuh gelar ke-11 Liga Champions.

"Kami harus meningkatkan kualitas jika ingin juara di Liga Champions. Real Madrid tidak boleh gagal," ujarnya.

Trofi Liga Champions menjadi trofi yang paling mungkin dimenangkan Real Madrid musim ini. Pasalnya, di La Liga, mereka masih tercecer di peringkat tiga klasemen sementara, terpaut 12 angka dari Barcelona yang menduduki peringkat teratas.

Sementara itu, di Copa del Rey, Real Madrid sudah didiskualifikasi karena memainkan Denis Cherysev yang seharusnya absen akibat akumulasi kartu kuning yang diterimanya saat masih membela Villareal di musim 2014-2015.

Meski peluang Real Madrid di La Liga terbilang tipis, Arbeloa menolak anggapan timnya tampil tanpa motivasi saat mengalahkan Las Palmas 2-1, Minggu (13/3/2016).

Dalam pertandingan tersebut, Las Palmas unggul dalam penguasaan bola dengan 51,2 persen berbanding 48,8 persen.

Klub yang menduduki peringkat 15 di klasemen La Liga tersebut juga lebih banyak melepas tembakan, yaitu 15 kali, dan 6 di antaranya tepat sasaran. Sementara itu, Masrid hanya melepas 12 tembakan dengan empat yang mengarah sasaran.

Menurut Arbeloa, penampilan kurang impresif Madrid tersebut dipengaruhi faktor euforia kemenangan atas AS Roma, Selasa (8/3/2016).

"Kami tidak kurang ambisi. Buktinya, kami bisa mencetak gol setelah Las Palmas menyamakan kedudukan. Kami juga membuat banyak peluang," tuturnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : ESPN


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X