Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bukan Neymar, Pele Anggap Pemain Liverpool Ini yang Terbaik

By Ferril Dennys Sitorus - Sabtu, 12 Maret 2016 | 07:31 WIB
Gelandang serang Liverpool, Philippe Coutinho, merayakan golnya ke gawang Crystal Palace dalam laga Premier Leagur di Anfield, 8 November 2015.
ALEX LIVESEY/GETTY IMAGES
Gelandang serang Liverpool, Philippe Coutinho, merayakan golnya ke gawang Crystal Palace dalam laga Premier Leagur di Anfield, 8 November 2015.

Neymar berhasil menyempurnakan lini depan Barcelona dalam 3 musim terakhir. Wajar apabila Neymar disebut-sebut sebagai pemain terbaik Brasil yang merumput di Eropa.  

Bersama Lionel Messi dan Luis Suarez, Neymar merengkuh 5 gelar pada 2015. Wajar apabila Neymar disebut-sebut sebagai pemain terbaik Brasil yang merumput di Eropa.

Meski begitu, penampilan apik Neymar tersebut tidak membuat Pele terpikat.

Legenda sepak bola Brasil tersebut malah menyebut Philippe Coutinho sebagai pemain terbaik Brasil yang berlaga di Eropa.

Penilaian Pele tersebut mengacu pengalaman Coutinho yang lebih lama berkarier di Eropa, ketimbang Neymar.

Sebagai perbandingan, Neymar berseragam Barca pada 2013, sedangkan Coutinho berkarier di Eropa sejak 2010.

Inter Milan menjadi klub pertama Coutinho di Benua Biru. Sempat ke Espanyol, dia kemudian bergabung dengan Liverpool pada 2013. Sejak saat itu, dia menjadi pemain kunci tim berjulukan The Reds tersebut.

"Negara kami memiliki banyak pemain brilian di Eropa. Ada beberapa pemain muda Brasil di Eropa pada saat ini tetapi mereka tidak berpengalaman seperti Coutinho," kata Pele.

"Dia tumbuh di Eropa, pindah ke Italia saat dia berusia 17 atau 18 tahun. Jadi, dia pemain yang lebih berpengalaman," tuturnya lagi.

Sejauh ini, Coutinho sudah melakoni 19 laga dengan mencetak 5 gol dan 5 assist di Premier League.

[video]http://video.kompas.com/e/4783644937001_ackom_pballball[/video]


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : Daily Star


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X