Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dalang di Balik Situs Football Leaks Terungkap

By Suryo Wahono - Rabu, 9 Maret 2016 | 03:33 WIB
Ilustrasi situs Football Leaks, pembobol sejumlah rahasia transfer klub-klub Eropa.
Deporte Valenciano
Ilustrasi situs Football Leaks, pembobol sejumlah rahasia transfer klub-klub Eropa.

Sosok di balik blog pembocor rahasia transfer, Football Leaks, tampaknya mulai terungkap. Situs yang mengklaim ingin mengusung transparansi dalam sepak bola itu telah merilis bocoran tentang transfer sejumlah pemain antara lain Anthony Martial, David de Gea, sampai Mesut Oezil.

Munurut laporan Marca, sosok di balik blog misterius itu adalah pria bernama Rui Pinto,  seorang hacker berumur 27 tahun asal Portugal yang tinggal di Hungaria. Menurut laporan yang sama, Pinto punya latar belakang sebagai peretas.

Posting-posting di blog tersebut diduga berisi hasil kemahiran membobol akses rahasia dari sejumlah klub. Beberapa klien Jorge Mendes, agen sejumlah bintang termasuk Cristiano Ronaldo, telah dibocorkan rahasia kontraknya. Informasi tentang Oezil, De Gea, Xabi Alonso, dan Angel di Maria telah dirilis.

Menurut Marca, Rui dibantu oleh Anibal Pinto (belum jelas apakah ada hubungan keluarga), seorang pengacara. Mereka berdua dituduh telah melakukan aksi pemerasan terhadap sejumlah klub di Porgugal. Rui dan Anibal meminta tebusan agar berbagai informasi rahasia tak dibocorkan di situs mereka.

Rui Pinto diklaim pernah terlibat pembobolan bank di Kepulauan Cayman, Bank Caledonia dan Deutsche Bank, dengan total kerugian senilai 300 ribu dolar AS. Anibal Pinto adalah orang yang bertanggung jawab membebaskan Rui dengan membayar denda sebesar 100 ribu dolar AS.


Editor :
Sumber : Marca


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X