Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Lorenzo Masih Belum Puas dengan Performa Michelin

By Senin, 7 Maret 2016 | 21:39 WIB
Pebalap Movistar Yamaha asal Spanyol, Jorge Lorenzo (kiri), berdiskusi dengan kru saat berada di paddock Sirkuit Losail, Qatar, pada hari terakhir tes pramusim MotoGP 2016, Jumat (4/3/2016).
MIRCO LAZZARI/GETTY IMAGES
Pebalap Movistar Yamaha asal Spanyol, Jorge Lorenzo (kiri), berdiskusi dengan kru saat berada di paddock Sirkuit Losail, Qatar, pada hari terakhir tes pramusim MotoGP 2016, Jumat (4/3/2016).

Pebalap Movistar Yamaha, Jorge Lorenzo, merasa kurang puas dengan performa ban Michelin saat uji coba pramusim terakhir di Sirkuit Losail, Qatar, 2-4 Maret.

Lorenzo sukses menguasai dua dari tiga hari tes dan mencatatkan putaran tercepat 1 menit 54,810 detik. Meskipun demikian, juara dunia 2015 itu merasa masih belum memacu motornya dengan maksimal.

"Kami mencoba menemukan setelan yang tepat untuk ban depan dan belakang. Saya mengetahui ban depan yang lebih halus akan membuat motor menjadi lebih cepat. Sayangnya, kami memiliki sedikit masalah dengan keausan pada ban," ujar Lorenzo seperti dilansir Motorsport.

"Beberapa pebalap memiliki masalah yang sama dengan saya, beberapa tidak seperti Ducati dan Marquez. Secara potensial, Ducati bekerja dengan sangat baik, mereka akan sangat kuat saat balapan," kata Lorenzo yang menggunakan nomor 99 itu.

Pebalap Spanyol itu berharap Michelin mampu membuat ban yang lebih baik untuk balapan seri pertama di Sirkuit Losail, Qatar, 18-20 Maret.

"Setelah berbicara dengan Michelin, mereka berencana untuk menggunakan ban 34 (kode produksi Michelin) yang saya gunakan saat uji coba kemarin," kata Lorenzo.

"Mereka juga menyiapkan ban jenis medium yang baru, karena ban soft mereka masih terlalu halus untuk beberapa pebalap. Mereka harus memberikan ban yang dapat digunakan untuk setiap pebalap," ucap Lorenzo.

Lorenzo mengatakan telag melengkapi tes dengan menggunakan ban hard pada tes, Jumat (4/3/2016) dan hasilnya lebih baik dari sehari sebelumnya.

Pada tes Kamis (5/3/2016), Lorenzo mencatatkan waktu 1 menit 55,535 detik. Dia kalah dari pebalap Suzuki, Maverick Vinales yang mencatatkan waktu tercepat 1 menit 55,436 detik.

"Jika saya tidak memiliki masalah dengan keausan pada bagian kanan ban soft, saya mampu mencatatkan waktu 1 menit 55,5 atau 55,3 detik," ucap Lorenzo.

"Pada kecepatan yang lebih tinggi, sangat menegangkan. Jika saya memiliki ban depan yang lebih baik, saya bisa lebih cepat," ujar Lorenzo yang memiliki julukan X-Fuera itu.


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Motorsport.com


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X