Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

PSV Eindhoven dan Ajax Sama-Sama Pesta Gol

By Senin, 7 Maret 2016 | 02:05 WIB
Phillip Cocu, ingin secepatnya memastikan gelar juara Eredivisie.
REMKO DE WAAL/AFP/ANP
Phillip Cocu, ingin secepatnya memastikan gelar juara Eredivisie.

sama pesta banyak gol pada laga Minggu (6/3/2016). Keduanya pun ada di peringkat pertama dan kedua klasemen sementara Liga Belanda.  

PSV Eindhoven yang main di Stadion Euroborg, markas FC Groningen, pulang membawa tiga poin. Anak asuh Phillipi Cocu ini menang tiga gol tanpa balas atas tuan rumah. Laga baru jalan tujuh menit PSV sudah unggul melalui gol Jetro Williems.

Pada awal babak kedua tepatnya menit ke-51, Davy Proepper menggandakan keunggulan klub berjulukan Boeren. Jurgen Locadia pada menit ke-88 membuat pesta gol PSV Eindhoven makin absolut.

Kemenangan ini membuat PSV Eindhoven terus memimpin klasemen sementara Eredivisie dengan nilai 64 dari 26 laga. Luke de Jong dkk unggul satu poin dari pesaing terdekatnya Ajax yang punya jumlah laga sama.

Ajax pada jadwal yang sama juga memenangi pertandingan mereka. Main di Stadion Koning Willem II, Ajax menang 4-0 atas Willem II. Arkadiusz Milk membuka kemenangan Ajax pada menit ke-43.

Tiga gol Ajax lagi tercipta pada babak kedua. Riechedly Bazoer menyumbang gol pada menit ke-52, lalu Lasse Schoene delapan menit kemudian. Gol terakhir Ajax pada pertandingan ini disumbangkan oleh Davy Klaassen.  

Sementara itu, Feyenoord yang ada di posisi tiga juga meraup kemenangan pada laga akhir pekan ini. Main di markas mereka, de Kuip, anak asuh Giovanni van Bronckhorst menang 3-1 atas tamunya Cambuur. Namun poin sementara mereka baru 43 sama dengan AZ Alkmaar yang ada di posisi empat.


Editor : Estu Santoso
Sumber : soccerway


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X