Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ungkapan Kekesalan Gooners terhadap Kartu Merah Francis Coquelin

By Lariza Oky Adisty - Sabtu, 5 Maret 2016 | 22:44 WIB
Pemain Arsenal, Francis Coquelin, meninggalkan lapangan setelah wasit Michael Oliver mengganjarnya kartu merah dalam pertandingan melawan Tottenham Hotspur di Stadion White Hart Lane,  Sabtu (5/3/2016)
ADRIAN DENNIS/AFP
Pemain Arsenal, Francis Coquelin, meninggalkan lapangan setelah wasit Michael Oliver mengganjarnya kartu merah dalam pertandingan melawan Tottenham Hotspur di Stadion White Hart Lane, Sabtu (5/3/2016)

Arsenal harus bermain dengan 10 orang dalam pertandingan melawan Tottenham Hotspur di Stadion White Hart Lane, Sabtu (5/3/2016), menyusul kartu merah untuk Francis Coquelin pada menit ke-55. 

Kartu merah Coquelin tersebut tak pelak membuat Gooners (sebutan untuk penggemar Arsenal) berang. Sebagian besar penggemar Arsenal menganggap pelanggaran Coquelin terhadap Harry Kane tidak perlu.

"Untung" bagi Coquelin, Arsenal bisa mencuri satu poin dari kandang rival. Gol Alexis Sanchez dan Aaron Ramsey memaksa The Spurs harus puas dengan satu poin kendati sempat mencetak gol lewat Toby Alderweireld dan Harry Kane. 

Luapan kekesalan itu bisa terlihat di beberapa cuitan di media sosial Twitter.

Sebagian menganggap kesalahan Coquelin berperan besar terhadap dua gol balasan Spurs atas gol Aaron Ramsey pada menit ke-39. 

Bahkan, ada yang mengatakan, Arsene Wenger sebaiknya tidak memainkan Coquelin selama beberapa waktu sebagai 'hukuman' untuk pemain asal Perancis tersebut. 

Sebab, dalam wawancara usai pertandingan, Wenger mengatakan, ia sudah sempat mengingatkan si pemain untuk berhati-hati karena sudah mengantongi satu kartu kuning. 

Mantan pemain The Gunners, Ray Parlour, tak ketinggalan mengungkapkan kekesalannya terhadap Coquelin, dan menumpahkannya di Twitter. 


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : Twitter


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X