Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Caparros Jadi Calon Terkuat Pengganti Del Bosque

By Verdi Hendrawan - Jumat, 4 Maret 2016 | 20:53 WIB
Ekspresi pelatih Granada, Joaquin Caparros, dalam pertandingan La Liga 2014-2015 menghadapi Barcelona di Camp Nou, Barcelona, 27 September 2014.
DAVID RAMOS/GETTY IMAGES
Ekspresi pelatih Granada, Joaquin Caparros, dalam pertandingan La Liga 2014-2015 menghadapi Barcelona di Camp Nou, Barcelona, 27 September 2014.

Berdasarkan kabar dari Federasi Sepak Bola Spanyol (RFEF), Joaquin Caparros, saat ini menjadi calon terkuat pengganti pelatih tim nasional Spanyol, Vicente del Bosque.

Ketua RFEF, Angel Villar, telah mengungkapkan sebuah fakta bahwa Del Bosque akan segera mundur dari jabatannya sebagai pelatih tim Spanyol usai pergelaran Piala Eropa 2016 di Prancis. RFEF telah memiliki beberapa nama sebagai pengganti Del Bosque.

Meski tidak memiliki prestasi besar selama menjadi pelatih, Caparros disebut sebagai calon terkuat. Pelatih berusia 60 tahun itu memenuhi semua kriteria yang diucapkan oleh Villar.

Villar sempat mengungkapkan bahwa dirinya mencari pengganti Del Bosque dengan dua kriteria utama. Sang pelatih harus berasal dari Spanyol dan tidak sedang menangani sebuah tim manapun.

Caparros yang dipecat Granada pada Januari 2015, hingga saat ini belum kembali melatih klub manapun.

Namun, bukan berarti pelatih yang berhasil membawa Sevilla ke La Liga pada 2000-2001 itu sudah tidak laku lagi.

Caparros sempat dikabarkan menolak tawaran melatih dari klub-klub besar La Liga, yaitu Malaga dan Espanyol. Selain itu, dirinya juga menyangkal peluang menggantikan Gary Neville di Valencia.

Hal ini semakin menguatkan kemungkinan bahwa Caparros melakukan itu semua demi menangani tim Spanyol.

Plus, sumber terpercaya yang didapat AS dari RFEF mengatakan bahwa Caparros telah berada di puncak daftar calon pelatih pengganti.

Menanggapi hal ini, Caparros mengaku sangat senang. Menjadi pelatih timnas Spanyol adalah cita-cita terbesar di dalam karier kepelatihannya.


Editor : Weshley Hutagalung
Sumber : AS


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X