Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pemain Roma Dituntut Ciptakan Mahakarya Lawan Fiorentina

By Wisnu Nova Wistowo - Kamis, 3 Maret 2016 | 21:39 WIB
Pelatih AS Roma, Luciano Spalletti, memberikan instruksi kepada pemainnya di pertandingan melawan Hellas Verona di Olimpico, Minggu (16/1/2016)
PAOLO BRUNO/GETTY IMAGES
Pelatih AS Roma, Luciano Spalletti, memberikan instruksi kepada pemainnya di pertandingan melawan Hellas Verona di Olimpico, Minggu (16/1/2016)

Konsistensi AS Roma memetik hasil positif akan mendapat ujian berat dari Fiorentina. Pelatih Luciano Spalletti (56) meminta anak asuhnya untuk menciptakan performa mahakarya di pertandingan yang akan berlangsung di Olimpico tersebut.

Selama Februari, Roma memetik 100 persen kemenangan di Serie A. Mereka sudah mencatatkan enam kemenangan beruntun.

Roma akan meladeni Fiorentina, Jumat (4/3/2016). Di laga tersebut Spalletti akan memastikan Radja Nainggolan dkk mengerahkan kemampuan terbaik.

"Saat pertandingan, kami harus bermain bagus seperti biasanya. Jika pemain siap menciptakan karya seni, saya akan meminta mereka membuat sebuah mahakarya," kata Spalletti seperti dilansir Gazzetta World.

Baca Juga:

Pada pertandingan pekan lalu melawan Empoli, Spalletti tidak memainkan Edin Dzeko sejak menit pertama.

Padahal, mantan striker Manchester City itu bisa mencetak dua gol di laga sebelumnya kontra Palermo.

Melawan Fiorentina, Spalletti belum bisa memastikan apakah Dzeko akan tampil sebagai starter atau tidak.

"Saya belum memutuskan ia akan bermain atau tidak. Saya belum siap memberikan jawaban," ujar dia.

[video]http://video.kompas.com/e/4777209312001_ackom_pballball[/video]


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : Gazzetta World


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X