Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Wenger Sebut Pemain Arsenal Krisis Kepercayaan Diri

By Wisnu Nova Wistowo - Kamis, 3 Maret 2016 | 16:39 WIB
Manajer Arsenal, Arsene Wenger, saat memimpin Arsenal melawan FC Barcelona di Liga Champions di Stadion Emirates, London, 23 Februari 2016.
SHAUN BOTTERILL/GETTY IMAGES
Manajer Arsenal, Arsene Wenger, saat memimpin Arsenal melawan FC Barcelona di Liga Champions di Stadion Emirates, London, 23 Februari 2016.

Manajer Arsenal, Arsene Wenger, mengakui anak asuhnya tengah mengalami krisis kepercayaan diri setelah mengalami kekalahan 1-2 melawan Swansea City pada Rabu, 2 Maret 2016.

The Gunners mengalami kerugian disaat membutuhkan konsistensi memetik hasil positif dalam persaingan di papan atas Premier League.

Bermain di Stadion Emirates, Arsenal dipermalukan Swansea City dengan skor 1-2.

Kekalahan dari Swansea membuat tim berjuluk pasukan Meriam London tersebut sekarang tetap dengan kemasan 51 poin. Mereka terpaut enam poin dari Leicester City di puncak klasemen sementara.

Arsenal sebenernya sempat unggul lewat gol Joel Campbell di partai itu. Namun, Swansea mampu membalikkan keadaan lewat dua gol dari Wayne Routledge dan Ashley Williams.

Baca Juga:

Ketika mendapat pertanyaan apakah Arsenal tengah mengalami krisis kepercayaan diri, Wenger menjawab, "Ya, sedikit terlihat seperti itu."

Wenger meminta Olivier Giroud dkk untuk kembali fokus ke pertandingan berikut akhir pekan ini. Ia ingin The Gunners bisa bangkit ke jalur kemenangan.

Arsenal akan melakoni laga derbi London Utara melawan Tottenham Hotspur di White Hart Lane, Sabtu (5/3/2016).

"Kami harus fokus dengan pekerjaan sendiri dan kembali mengingatkan diri sendiri bahwa kami punya kualitas. Kami harus menganalisis hasil ini dan bangkit dari keterpurukan. Kami akan menghadapi pertandingan besar pekan ini," ujar Wenger.

[video]http://video.kompas.com/e/4783641094001_ackom_pballball[/video]


Editor : Weshley Hutagalung
Sumber : Sky Sports


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X