Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

3 Hal Menarik dari Kemenangan Chelsea atas Norwich

By Nugyasa Laksamana - Rabu, 2 Maret 2016 | 07:59 WIB
Para pemain Chelsea merayakan gol yang Kenedy (kanan) cetak ke gawang Norwich City dalam pertandingan Premier League di Stadion Carrow Road, Norwich, Inggris, 1 Maret 2016.
BEN STANSALL/AFP
Para pemain Chelsea merayakan gol yang Kenedy (kanan) cetak ke gawang Norwich City dalam pertandingan Premier League di Stadion Carrow Road, Norwich, Inggris, 1 Maret 2016.

Chelsea sukses memetik kemenangan 2-1 atas Norwich City, dalam laga lanjutan Premier League pekan ke-28 di Stadion Carrow Road, Selasa (1/3/2016) atau Rabu dini hari WIB.

Dua gol kemenangan Chelsea diciptakan oleh pemain muda asal Brasil, Kenedy, dan Diego Costa. Adapun Norwich membalas melalui upaya Nathan Redmond.

Dengan hasil ini, posisi Chelsea pun untuk sementara naik ke urutan delapan dengan perolehan 39 poin.

Selain itu, di balik kemenangan The Blues atas Norwich, terdapat pula sejumlah hal menarik yang bisa dipetik. Berikut adalah tiga ulasannya.

1. Peran vital Diego Costa


Penyerang Chelsea, Diego Costa.(BEN STANSALL/AFP)

Pada awal musim ini, performa Diego Costa bersama Chelsea sempat menukik. Namun, sejak kedatangan Guus Hiddink sebagai manajer baru, Costa seakan menemukan kembali ritme permainannya.

Eks penyerang Atletico Madrid itu pun berperan dalam kemenangan Chelsea atas Norwich. Dalam laga itu, Costa mencetak satu gol.

Dengan gol tersebut, Costa menorehkan catatan positif di Premier League. Pemain berkebangsaan Spanyol itu telah terlibat dalam 12 gol Chelsea dari 10 laga terakhir (delapan gol dan empat assist).

2. Raih tren kemenangan terbaik sejak April 2015


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : Berbagai sumber


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X