Mantan kiper Premier League, John Burridge, mengkritik penampilan Simon Mignolet saat mengawal gawang Liverpool pada final Piala Liga 2015-2016 kontra Manchester City, Minggu (28/2/2016).
Kritik pedas Burridge dipicu oleh kejadian pada menit ke-49. Mignolet gagal membendung tendangan Fernandinho dengan baik sehingga terjadi gol.
Gol dari Philippe Coutinho membuat laga berakhir imbang 1-1. The Reds akhirnya takluk 1-3 lewat drama adu penalti setelah 3 eksekutor mereka gagal menjalankan tugas dengan baik.
Burridge, yang pernah membela City selama periode 1994–1995, menyebut Mignolet sebagai kiper tak berguna. Ia pun menyebut penjaga gawang lain.
The goal keeping in the prem is now appalling. Courtois 6 7 Henessey 6 6 Foster 6 7 Useless. The best is Schmeichel he's 6 foot brilliant
— John Burridge (@TheBudgieTweets) February 28, 2016
As I said keeping in the prem these days is shocking I will add another name to my earlier list Simon Mignolet 6 5 can't get down useless
— John Burridge (@TheBudgieTweets) February 28, 2016
Baca juga:
- Reaksi Kocak dari Aksi 'Diving' Louis van Gaal Depan Mike Dean
- Bocah Ajaib Man United Nyaris Direkrut City
Semasa aktif sebagai pemain, Burridge sangat sering berpindah klub. Total sudah 32 klub yang pernah ia bela, termasuk Newcastle United dan Southampton.
Prestasi terbaik Burridge adalah menjuarai Piala Liga. Pencapaian tersebut ia raih bersama Aston Villa pada 1977.
[video]http://video.kompas.com/e/4778571862001_ackom_pballball[/video]
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : |
Komentar