Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Manchester City Juara Piala Liga Inggris 2015-2016

By Nugyasa Laksamana - Senin, 29 Februari 2016 | 02:26 WIB
Para pemain Manchester City bersuka cita setelah menjuarai Piala Liga Inggris 2015-2016 di Stadion Wembley, Minggu (28/2/2016).
BEN STANSALL/AFP
Para pemain Manchester City bersuka cita setelah menjuarai Piala Liga Inggris 2015-2016 di Stadion Wembley, Minggu (28/2/2016).

Manchester City menjuarai Piala Liga Inggris 2015-2016 setelah mengalahkan Liverpool melalui adu penalti, pada laga final di Stadion Wembley, Minggu (28/2/2016). Pada waktu normal, kedua tim bermain imbang 1-1.

Gelar Piala Liga kali ini pun menjadi yang keempat bagi Manchester City. Tiga Piala Liga sebelumnya diraih pada 1969-1970, 1975-1976, dan 2013-2014.

Gol City pada laga ini diciptakan oleh Fernandinho pada menit ke-49. Sementara itu, gol Liverpool dicetak oleh Philippe Coutinho pada menit ke-83.

Berdasarkan statistik Whoscored, Liverpool mampu menguasai laga hingga 60 persen berbanding 40 persen milik Manchester City.

Adapun dari segi tendangan, Manchester City melepaskan tujuh tembakan ke arah gawang dari 18 usaha. Sementara itu, Liverpool hanya melakukan satu tendangan tepat sasaran dari 11 percobaan.

Saat awal pertandingan, Liverpool sempat tampil menggebrak. Akan tetapi, selepas itu Manchester City sanggup memberikan sejumlah tekanan yang membahayakan gawang The Reds.

Pada menit ke-22, misalnya, City membuat pendukung Liverpool berdebar-debar. Bagaimana tidak, bomber andalan City, Aguero, nyaris memberikan keunggulan untuk timnya.

Beruntung bagi Liverpool. Penjaga gawang mereka, Simon Mignolet, melakukan penyelamatan gemilang.

Bola sepakan Aguero yang sudah mengarah ke gawang, sukses dibelokkan Mignolet dan hanya membentur tiang gawang.

City terus membombardir pertahanan pasukan Juergen Klopp. Namun, perjuangan City belum membuahkan hasil hingga babak pertama usai.


Editor :
Sumber :


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X