Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pusamania Borneo FC Masih Buru Sponsor

By Persiana Galih - Sabtu, 27 Februari 2016 | 01:30 WIB
Diego Michels (tengah) bersama rekan-rekannya saat membela Pusamania Borneo FC menghadapi Arema Cronus dalam lanjutan laga Grup E babak 8 besar Piala Jenderal Sudirman di Stadion Maguwoharjo, Sleman, pada Selasa (22/12/2015).
SUCI RAHAYU/JUARA.net
Diego Michels (tengah) bersama rekan-rekannya saat membela Pusamania Borneo FC menghadapi Arema Cronus dalam lanjutan laga Grup E babak 8 besar Piala Jenderal Sudirman di Stadion Maguwoharjo, Sleman, pada Selasa (22/12/2015).

JAKARTA, JUARA.net – Pusamania Borneo FC (PBFC) akan mengikuti tiga kompetisi dalam satu tahun selama 2016. Tapi masalahnya, manajemen klub berjuluk Pesut Etam belum lengkap mengumpulkan sponsor sampai sekarang.

Skuat asuhan Basri Badusalam ini akan bertarung pada Piala Gubernur Kalimantan Timur, Piala Bhayangkara, dan Indonesia Soccer Championship (ISC). Direktur Keuangan PBFC, Syadli Awad Umar, mengaku tidak tinggal diam menanggapi padatnya jadwal klubnya.

Turnamen yang pertama kali dihadapi PBFC ialah Piala Gubernur Kaltim. Untuk turnamen ini, Syadili menilai manajemen tak begitu memerlukan suntikan dana yang besar. "Kami sudah sangat siap untuk Piala Gubernur Kaltim," ujar Syadli, saat ditemui JUARA selepas manager meeting PT. Liga Indonesia, di Hotel Park Lane, Jakarta, Jumat (26/2/2016).

Pertandingan melawan Persela Lamongan, Sabtu (27/2/2016), adalah laga awal bagi skuat Pesut Etam di Piala Gubernur Kaltim.  Itu menjadi salah satu pertandingan pembuka turnamen yang diikuti 12 klub ini.

Manajemen PBFC, kata Syadli, justru tengah mencari sponsor besar untuk ISC yang akan digelar pada 15 April hingga 18 Desember 2016. Namun, mencari sponsor untuk ISC tidaklah mudah.

"Setelah dapat kepastian jadi atau tidaknya ISC, kami akan minta surat kepastian dari mereka para penyelenggara. Lalu surat itu akan kami bawa untuk cari sponsor seperti ke Bank Kaltim dan perusahaan-perusahaan yang ada di Kalimantan Timur,” kata Syadli.

Menurutnya, banyak calon sponsor yang pergi karena takut ISC 2016 gagal digelar. Syadli mengatakan timnya sudah berkumpul lengkap di Samarinda. “Kalau nanti juara di Piala Gubernur Kaltim, kami siap ikut Piala Bhayangkara dan selanjutnya ISC,” tandasnya.

Penulis: Persiana Galih/Nurusyifa


Editor : Estu Santoso
Sumber : juara.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X