Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Audisi Umum Djarum Beasiswa Bulu Tangkis Menggali Bibit Potensial dari Bandung

By Budi Kresnadi - Jumat, 26 Februari 2016 | 13:23 WIB
Christian Hadinata (kanan) akan memimpin tim pemandu bakat di Audisi Umum Djarum Beasiswa Bulu Tangkis, Bandung (25/2/2016).
BUDI KRESNADI/BOLA/JUARA.NET
Christian Hadinata (kanan) akan memimpin tim pemandu bakat di Audisi Umum Djarum Beasiswa Bulu Tangkis, Bandung (25/2/2016).

Bakti Olahraga Djarum Foundation kembali menggelar audisi umum Djarum Beasiswa Bulu Tangkis 2016 untuk mencari pebulu tangkis muda potensial dan bertalenta. Bandung akan menjadi kota pertama dari 9 kota audisi bagi pebulu tangkis U-13 dan U-15 tahun ini.

Audisi perdana di kota kembang ini akan berlangsung selama tiga hari, 12-14 Maret, di Bikasoga Badminton Hall. Selain Bandung, kota lainnya adalah Palembang, Balikpapan, Makassar, Cirebon, Solo, Purwokwerto, Surabaya, dan Kudus

Program Director Bakti Olahraga Djarum Foundation, Yoppy Rosimin, mengatakan pihaknya sengaja memilih Kota Bandung tempat pertama audisi umum karena sudah menjadi rahasia umum apabila Bandung merupakan salah satu gudang pebulu tangkis Tanah Air.

"Di sini kami ingin mencari, menemukan, dan menjaring bibit-bibit pemain yang memiliki ketrampilan dan teknik unik serta memiliki warna khas yang tidak dimiliki pebulu tangkis asal kota lain," ujar Yoppy pada jumpa pers di Bandung, Kamis (25/2/2016).

Jawa Barat sejak dulu memang menjadi sumber lahirnya pebulutangkis dengan prestasi besar di antaranya Tan Joe Hok, Christian Hadinata, Atik Djauhari, Iie Sumirat, Nara Sudjana, Iie Sumirat, Ivana Lie, Ricky Subagja, hingga Taufik Hidayat.

Belakangan dari Jabar juga muncul jagoan muda seperti Antony Ginting dan Ihsan Maulana Mustofa yang menjadi pahlawan keberhasilan Indonesia menjuarai kualifikasi Piala Thomas Zona Asia di India.

Menurut Yoppyy, di Bandung saat ini ada dua klub besar yang menampung pebulu tangkis potensial di Jabar yaitu SGS PLN dan Mutiara Cardinal.

Melalui audisi umum, Djarum memberikan kesempatan kepada bibit-bibit muda kota Bandung untuk di seleksi.

"Bandung itu potensinya luar biasa dengan talenta bagus. Buktinya tidak sedikit atlet binaan PB Djarum saat ini berasal dari Bandung," ujar Yoppy.

Proses audisi akan dilakukan dengan sistem pertandingan. Namun, sebelumnya ada penilaian oleh tim pemandu bakat terdiri dari para legenda bulutangkis yang dipimpin oleh Christian Hadinata.

Tim pemandu bakat juga akan memberikan golden card bagi pebulu tangkis yang tersingkir namun dinilai punya talenta.

"Kami mencari pebulu tangkis muda yang memiliki kemampuan teknis baik dan semangat juang luar biasa," kata Christian.

Melalui audisi umum ini, ia juga merasa tertantang untuk menjaring bibit pemain di sektor putri. Maklum, belakangan stok bibit pebulutangkis putri semakin sedikit.

[video]http://players.brightcove.net/4386485688001/5f5050ba-12eb-4380-b837-257aded67fbc_default/index.html?videoId=4763284570001&preload=none[/video]

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Firzie A. Idris
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X