Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Aksi Konyol Ribery di Bangku Cadangan

By Ade Jayadireja - Kamis, 25 Februari 2016 | 08:17 WIB

Ada cerita unik di balik kembalinya gelandang andalan Bayern Muenchen, Franck Ribery.

Comeback Ribery terjadi saat Bayern menjamu Darmstadt 98 di Allianz Arena pada pekan ke-22 Bundesliga 2015-2016, Sabtu (20/2/2016). Gelandang yang melewatkan 19 partai liga karena cedera engkel dan otot itu masuk pada menit ke-53 menggantikan Kingsley Coman.

Namun, Ribery terlambat masuk ke lapangan karena masalah kecil. Ia harus lebih dulu mengganti celana  di pinggir lapangan sebelum tampil.

Sebenarnya ini bukanlah kali pertama Ribery mengganti celananya di bangku cadangan dan dilihat banyak orang. Pemain asal Prancis itu tersebut pernah melakukan hal serupa sebanyak dua kali.

Baca Juga:

Kejadian pertama berlangsung ketika Bayern bermain di rumah VFL Wolfsburg, 6 Februari 2010. Ribery membetulkan celananya tanpa peduli disorot kamera dan dilihat penonton.

Empat tahun berselang, tepatnya 15 Maret 2014 dalam laga kontra Bayer Leverkusen, Ribery kembali pamer celana dalam di hadapan rekan-rekannya yang duduk di bangku cadangan. Bahkan sang kapten, Philipp Lahm, sampai harus menutupi pemain berusia 32 tahun itu dengan selembar selimut.


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : Bundesliga


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X