Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Milo Beri Trofi Pertama Arema dalam 28 Hari Kerja

By Suci Rahayu - Rabu, 24 Februari 2016 | 16:07 WIB
Milomir Seslija saat memberi keterangan kepada media seusai Arema menjuarai Bali Islan Cup 2016 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Selasa (23/02/2016).
SUCI RAHAYU/BOLA/JUARA.NET
Milomir Seslija saat memberi keterangan kepada media seusai Arema menjuarai Bali Islan Cup 2016 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Selasa (23/02/2016).

BALI, JUARA.net – Milomir Seslija mempersembahkan gelar juara untuk kali pertama bagi Arema Cronus di Bali Island Cup 2016. Tercatat, Milo hanya dalam 28 hari kerja dan langsung memimpin skuat Singo Edan jadi yang terbaik di turnamen ini.

Milo, sapaan Seslija, pun membuat catatan pribadi yang cukup bagus dalam masa karier kepelatihannya. Dalam waktu 28 hari saja, pelatih asal Bosnia ini membawa Arema juara dan ini prestasi baru baginya.

Eks direktur teknik Barito Putera itu diperkenalkan oleh manajemen Arema Cronus pada Rabu (27/1/2016) lalu. Dia menggeser posisi Joko Susilo sebagai pelatih sementara dan tugas tersebut dijawab Milo dengan kerja bagus.

Dia menyusun program latihan, salah satunya melakukan pemusatan latihan di Lapangan Agrokusuma, Kota Batu beberapa waktu lalu. ”Ini sangat kami apresiasi, dengan waktu yang sangat singkat akhirnya tim ini bisa juara,” ujar CEO Arema, Iwan Budianto.

Langkah Milo menangani Arema tidak berjalan mulus, banyak pihak meragukan kinerja sang pelatih. Ketika Arema beruji coba kontra Madura United sebelum ke Bali Island Cup 2016, meski menang permainan Arema jauh dari kata memuaskan.


Milomir Seslija bersama Aremania serta istri Cristian Gonzales, Eva Siregar, seusai Arema memenangi Bali Island Cup 2016, Selasa (23/02/2016). (SUCI RAHAYU/BOLA/JUARA.NET )

Catatan itu pun membuat banyak pihak pesimistis. Apalagi, dua pemain bintang Arema, Purwaka Yudi dan Samsul Arif selepas uji coba itu memutuskan meninggalkan skuat Singo Edan dan pindah ke Persib.

Namun, tiga kali kemenangan secara beruntun di Bali Island Cup 2016, yang membuat Arema juara seperti jadi jawaban Milo. Selain pembuktian, semua ini menunjukkan kalau keputusan-keputusan Milo selama ini adalah keputusan tepat.

”Sekarang, kami sudah harus menatap ke depan. Sebab, jalan kami masih panjang,” ucapnya.


Editor : Estu Santoso
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X