Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Rio Haryanto: Penampilan Pascal Wehrlein Mengejutkan

By Delia Mustikasari - Selasa, 23 Februari 2016 | 17:02 WIB
Pebalap Indonesia, Rio Haryanto, memegang bendera Merah Putih di acara pengumuman dirinya ke Formula 1, Kamis (18/2/2016).
HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLA/JUARA.NET
Pebalap Indonesia, Rio Haryanto, memegang bendera Merah Putih di acara pengumuman dirinya ke Formula 1, Kamis (18/2/2016).

Pebalap Indonesia, Rio Haryanto, mengaku terkejut dengan penampilan rekan satu timnya di tim Manor Racing, Pascal Wehrlein, setelah menjalani tes pramusim, Senin (22/2/2016).

Wehrlein berada pada urutan kesembilan dengan putaran terbaik 1 menit 28,282 detik setelah melalui 54 lap.

Dia melewati Romain Grosjean (Haas Ferrari) dan Jolyon Palmer (Renault ) yang masing-masing berada di urutan ke-10 dan ke-11.

"Penampilan Pascal pada tes kemarin sungguh mengejutkan. Lebih baik dari yang kami perkirakan," kata Rio lewat pesan singkat kepada JUARA, Selasa (23/2/2016).

"Saya sudah bicara banyak dengan dia tentang bagaimana karakter mobil MRT05 dan dia yakin masih banyak potensi lagi yang bisa digali dari mobil ini," ucap Rio.

Baca Juga:

Sebelum berangkat ke Barcelona, Rio mengatakan kalau Pascal perlu waktu beradaptasi kembali di balapan kursi tunggal setelah ia menghabiskan kurang lebih tiga musim di balapan DTM (walaupun ia hanya berlomba setengah musim pada dua tahun pertama).

DTM adalah salah satu balapan touring paling terkenal di Eropa.

Rio akan tampil lebih cepat dari jadwal yang telah ditetapkan pada tes pramusim Formula 1 (F1) di Sirkuit de Catalunya-Barcelona.

Rio semula dijadwalkan tampil pada hari ketiga dan keempat, 24-25 Februari. Berdasarkan info terbaru dari tim Manor Racing, pebalap asal Solo itu akan tampil pada sesi sore, Selasa (23/2/2016).

Pada sesi pagi harinya, Pascal Wehrlein (Jerman) akan tetap turun.

[video]http://players.brightcove.net/4386485688001/5f5050ba-12eb-4380-b837-257aded67fbc_default/index.html?videoId=4768923608001&preload=none[/video]

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X