BARCELONA, JUARA.net – Kapten timnas Brasil, Neymar Jr memberikan kesempatan ribuan pesepak bola muda di seluruh dunia meningkatkan kemampuan mereka. Bintang Barcelona ini pun memrakarsai turnamen sistem gugur yang unik mulai tahun ini.
Pesepak bola professional yang bermain untuk klub Catalan itu telah mengundang pemain dengan usia antara 16 sampai 25 tahun dari seluruh dunia. Mereka bakal bermain dalam sepak bola dengan jumlah pemain lima dalam program ’Neymar Jr Five.’
”Ini akan menyenangkan, cepat, dan teknis permainan sangat terlihat,” kata Neymar dalam sebuah pernyataan yang diterbitkan pada situs resmi turnamen itu.
Neymar saat masih bocah memainkan sepak bola dengan anggota satu tim intinya lima orang. Hal itu yang membuat Neymar terinspirasi membuat turnamen dengan format yang sama untuk memburu pemain berbakat.
”Ini jenis sepak bola yang saya selalu senang dalam memainkannya. Kami harus bermain dengan twist khusus. Lima pemain dalam satu tim, mereka akan kehilangan satu pemain setiap kali kemasukan gol sampai tidak ada pemain yang tersisa. Ini adalah sesuatu yang menarik,” tambahnya.
Turnamen sepak bola dengan format seperti ini akan dilaksanak di Pakistan mulai bulan depan dari 12 Maret dan seterusnya. Penyisihan akan dilakukan di Karachi, Lahore dan Islamabad. Untuk putaran final nasional dijadwalkan berlangsung di Islamabad pada 27 Maret.
Juara nasional dari Pakistan kemudian akan maju ke putaran final di Juli di Praia Grande, kawasan tempat Neymar Jr dibesarkan. Dia juga memulai karier profesionalnya dari kawasan itu dan akhir-akhir ini mendirikan Instituto Projeto Neymar Jr.
”Saya selalu bermimpi mengenalkan turnamen atas inisiatif pribadi. Lalu, mereka yang diundang adalah tim terbaik dan main di kampung halaman saya. Hal ini akhirnya menjadi kenyataan,” cetus Neymar.
Final dunia untuk sepak bola format ini akan diselenggarakan pada Juli di Instituto Projeto Neymar Jr. Akademi sepak bola miliknya itu ada di negara bagian Sao Paulo, Brasil. Tim yang boleh ikut anggotanya berjumlah lima sampai tujuh pemain. Mereka bisa mendaftar untuk turnamen ini melalui www.neymarjrsfive.com.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | Express Tribune |
Komentar