Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Mobil F1 Rio Haryanto Diluncurkan Senin

By Minggu, 21 Februari 2016 | 20:25 WIB
Pebalap Indonesia, Rio Haryanto, sebelum berangkat ke Barcelona di Bandara Internasional Soekarno Hatta, Jakarta, Jumat (19/2/2016).
HERKA YANIS PANGARIBOWO/BOLA/JUARA.NET
Pebalap Indonesia, Rio Haryanto, sebelum berangkat ke Barcelona di Bandara Internasional Soekarno Hatta, Jakarta, Jumat (19/2/2016).

Mobil MRT05 yang akan digunakan pebalap Indonesia, Rio Haryanto, pada ajang balapan Formula 1 bersama timnya, Manor Racing akan diluncurkan, Senin (22/2/2016).

Rio baru akan menjalani tes pramusim pada Rabu (24/2/2016) dan Kamis (25/2/2016), tetapi mobil diluncurkan Senin karena rekan setimnya Pascal Wehrlein akan menjajal Sirkuit Catalunya, Spanyol pada hari tersebut.

Manor Racing belum membocorkan spesifikasi dan bentuk mobil yang akan digunakan Rio pada musim F1 2016 tersebut.

MRT05 disebut merupakan kolaborasi antara dua produsen besar, yakni Mercedes-Benz untuk mesin dan transmisi dari Williams Advanced Engineering.

Manor Racing memastikan bahwa powertrain untuk mobil balap timnya berasal dari Mercedes-Benz, 1.6 V6 Turbo.

Untuk bisa lebih bersaing dengan tim lain, Manor Racing juga menggandeng William Advanced Engineering untuk urusan girboks.

Manor telah mengunggah suara mesin dari mobil MRT05 yang akan digunakan pada 2016 di media sosial. Kemudian beberapa akun juga ikut memublikasikannya.

Pada postingan tersebut, Manor menuliskan, teriakan mesin MRT05 mengagumkan, jantung mereka terasa berhenti sejenak mendengarnya.

Melihat tim Manor Racing dengan formasi yang baru, banyak merekrut teknisi yang kompeten, dan dukungan mesin Mercedes, Rio sedikit merasa lega.

"Dari segi mobil cukup bagus karena akan didukung Mercedes. Tetapi, saya baru akan tahu setelah menjajal mobil," kata Rio beberapa waktu lalu.


Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Otomania


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X