Mobil MRT05 yang akan digunakan pebalap Indonesia, Rio Haryanto, pada ajang balapan Formula 1 bersama timnya, Manor Racing akan diluncurkan, Senin (22/2/2016).
Rio baru akan menjalani tes pramusim pada Rabu (24/2/2016) dan Kamis (25/2/2016), tetapi mobil diluncurkan Senin karena rekan setimnya Pascal Wehrlein akan menjajal Sirkuit Catalunya, Spanyol pada hari tersebut.
F1 musim 2016 ternyata ada 2 wakil Asia, Rio Haryanto & Nobuharu Matsushita (pebalap cadangan McLaren asal Jepang).
— pertaminaracingID (@pertaminaracing) 21 Februari 2016
Manor Racing belum membocorkan spesifikasi dan bentuk mobil yang akan digunakan Rio pada musim F1 2016 tersebut.
MRT05 disebut merupakan kolaborasi antara dua produsen besar, yakni Mercedes-Benz untuk mesin dan transmisi dari Williams Advanced Engineering.
Manor Racing memastikan bahwa powertrain untuk mobil balap timnya berasal dari Mercedes-Benz, 1.6 V6 Turbo.
It was the exciting news of our new powertrain partnerships of course! pic.twitter.com/DVXpjSAMHc
— Manor Racing (@ManorRacing) 22 Desember 2015
Untuk bisa lebih bersaing dengan tim lain, Manor Racing juga menggandeng William Advanced Engineering untuk urusan girboks.
Manor telah mengunggah suara mesin dari mobil MRT05 yang akan digunakan pada 2016 di media sosial. Kemudian beberapa akun juga ikut memublikasikannya.
Pada postingan tersebut, Manor menuliskan, teriakan mesin MRT05 mengagumkan, jantung mereka terasa berhenti sejenak mendengarnya.
Our hearts just skipped a beat. The MRT05 has roared into life & we just had to share! #MBFamily #F1 pic.twitter.com/t5zjDuufT5
— Manor Racing (@ManorRacing) 15 Februari 2016
Melihat tim Manor Racing dengan formasi yang baru, banyak merekrut teknisi yang kompeten, dan dukungan mesin Mercedes, Rio sedikit merasa lega.
"Dari segi mobil cukup bagus karena akan didukung Mercedes. Tetapi, saya baru akan tahu setelah menjajal mobil," kata Rio beberapa waktu lalu.
MRT05 yang akan digunakan Rio dan rekan pebalapnya di tim Manor Racing, Pascal Wehrlein, kemungkinan akan menggunakan aplikasi teknologi andalan Mercedes-Benz, yakni wind tunnel.
Mobil yang dikendarai Rio Haryanto merupakan rancangan dari Nikolas Tombazis yang pernah bekerja untuk Benetton dan McLaren. Dia dikenal sebagai salah satu master aerodinamika pada ajang balap F1.
Dengan MRT05 ini, Rio akan memulai laganya pada ajang F1 di Sirkuit Albert Park, Melbourne, Australia, pada 18-20 Maret.
Rio, telah menjalani latihan fisik pada Minggu (21/2/2016) pagi. Sore harinya, Rio dijadwalkan mengikuti rapat teknis, trackwalk, dan menjalani sesi pemotretan untuk peluncuran tim Manor.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Otomania |
Komentar