Rio Haryanto bakal melakukan tes pramusim di Sirkuit Catalunya bersama juara dunia Lewis Hamilton dan Kimi Raikkonen.
Tim-tim Formula 1 (F1) akan menjalani tes pramusim pada 22-25 Februari 2016. Rio Haryanto baru akan menjajal tes pramusim pada Rabu (24/2/2016) dan Kamis (25/2/2016).
Seperti dilansir dari Autosport, dua hari pertama tes pramusim tim Manor Racing akan digunakan sepenuhnya oleh rekan satu tim Rio, Pascal Wehrlein.
Baru pada Rabu, Rio menjajal mobil barunya. Pada tes hari yang sama, terdapat Hamilton (Mercedes), Raikkonen (Ferrari), Felipe Massa (Williams), dan Jenson Button (McLaren).
Keesokan harinya, Rio akan melanjutkan tes pramusimnya. Pada tanggal tersebut, Fernando Alonso (McLaren) akan menjalani tes hari keduanya.
Rio Haryanto has arrived in Barcelona. pic.twitter.com/x4E9pnDShv
— Manor F1 Fan Blog (@ManorF1FanBlog) February 20, 2016
Rio sudah tiba di Barcelona pada Sabtu (20/2/2016) waktu setemmpat, dua hari setelah dipastikan Manor menjadi pebalap Indonesia pertama di F1. Saat tiba di Bandara Barcelona, dia disambut hangat oleh sejumlah warga negara Indonesia.
"Semua di sini bangga, Mas. Mudah-mudahan (Rio) membawa harum nama bangsa," ujar Deden Muhammad, Ketua Indonesia Trade Promotion Center (ITPC), dalam pesan singkat kepada redaksi.
Editor | : | Jalu Wisnu Wirajati |
Sumber | : | Autosport |
Komentar