Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Suporter PSS Sleman Pakai Pesawat Udara Serbu Bali

By Jumat, 19 Februari 2016 | 16:24 WIB
Aksi suporter PSS Sleman saat mendukung klub idolanya di Stadion Maguwoharjo.
GONANG SUSATYO/JUARA/BOLA
Aksi suporter PSS Sleman saat mendukung klub idolanya di Stadion Maguwoharjo.

SLEMAN, JUARA.net – PSS Sleman tidak akan sendiri pada laga kedua mereka di Bali Island Cup 2016 pada Minggu (19/2/2016). Duo ordo besar suporter skuat Elang Jawa bakal menyerbu Pulau Dewata.

Dua kelompok pendukung PSS yang bakal menuju Bali itu adalah Brigata Curva Sud (BCS) dan Slemania. Mereka siap memberi suntikan semangat dengan memberi dukungan langsung kepada Anang Hadi dkk saat melawan Arema Cronus, akhir pekan ini.

”Kedatangan suporter di Bali akan membuat kami makin bersemangat, terutama saat PSS menghadapi laga kedua. Kami pun ingin memberi kemenangan kepada suporter yang jauh-jauh datang ke Bali,” ujar Manajer PSS, Arifin Yuli Wibowo.

Menurut Arifin, tidak kurang 2.000 suporter akan datang ke Bali. Menariknya, mereka melakukan perjalanan lewat udara alias menggunakan pesawat terbang.


Aksi suporter PSS Sleman yang membuat skuat Elang Jawa selalu bersemangat saat tampil.(GONANG SUSATYO/JUARA/BOLA)

”Rencananya, suporter hendak menyewa pesawat Hercules. Namun perizinannya tak mudah sehingga mereka terbang dengan pesaat komersial. Kehadiran mereka diharapkan membuat PSS bisa membuat kejutan di laga berikutnya,” katanya.

PSS mengawali pertarungan di turnamen dengan menelan kekalahan. Satu-satunya tim Divisi Utama yang berlaga di Bali Island Cup 2016 ini dipaksa menyerah, 2-4, oleh Persib Bandung. Di laga kedua, PSS berharap bisa mengambil poin saat menghadapi Arema.


Editor : Estu Santoso
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X