Pelatih Arema Cronus, Milimor Seslija, memuji permainan Singo Edan seusai menang 3-1 atas Bali United pada ajang Bali Island Cup di STadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Kamis (18/2/2016).
Kemenangan Arema berkat torehan dua gol Cristian Gonzales (29', 55') dan sebiji gol dari Johan Alfarizi (81'). Sementara gol sematawayang Bali United dikemas Gede Sukadana (77).
Milo menyebut penampilan pasukannya dalam laga tersebut menjadi babak baru dari permainan Singo Edan. "Inilah permainan baru Arema," kata Milo seperti dikutip dari situs resmi Arema, Jumat (19/2/2016).
Ia melihat bahwa kerja keras pemain selama latihan juga berdampak positif pada pertandingan melawan tim kuat Bali United. Berkat kerja keras itu pula yang membuat Arema berhasil memenangi pertandingan.
"Ini berkat kerja keras dan kemauan pemain untuk memenangkan pertandingan," tuturnya.
Diakui Milo bahwa Cristian Gonzales dan kawan-kawan lebih bermain disiplin dibandingkan saat beruji coba melawan Madura United beberapa waktu lalu.
"Tidak banyak pemain melakukan kesalahan, tentu saya senang dengan hasil ini," ujar Milo.
[video]http://players.brightcove.net/4386485688001/5f5050ba-12eb-4380-b837-257aded67fbc_default/index.html?videoId=4763284573001&preload=none[/video]
Editor | : | |
Sumber | : | Arema |
Komentar