Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Klopp Targetkan Lolos ke Liga Champions Via Liga Europa

By Wisnu Nova Wistowo - Kamis, 18 Februari 2016 | 19:21 WIB
Reaksi Manajer Liverpool, Juergen Klopp, dalam laga Piala FA di kandang West Ham, 9 Februari 2016.
MIKE HEWITT/GETTY IMAGES
Reaksi Manajer Liverpool, Juergen Klopp, dalam laga Piala FA di kandang West Ham, 9 Februari 2016.

Manajer Liverpool FC, Jurgen Klopp, menargetkan timnya untuk menjadi juara Liga Europa musim ini. Menjadi juara di ajang tersebut berarti mendapatkan jalan pintas berlaga di pentas Liga Champions.

The Reds saat ini sudah mencapai babak 32 besar Liga Europa dan akan menghadapi Augsburg. Di leg I Liverpool akan berlaga di WWK Arena, Kamis (18/2/2016) atau Jumat pukul 03.05 WIB.

"Hanya sedikit tim berpikir bisa memenangi Liga Europa dan kami salah satunya," ucap Klopp seperti dilansir Sky Sports.

Tim yang menjuarai Liga Europa musim ini secara otomatis berhak mendapatkan satu tiket untuk tampil di Liga Champions musim ini.

Klopp melirik peluang tersebut sebagai jalan pintas untuk berlaga di pentas tertinggi klub Eropa mengingat sulit bagi timnya untuk bisa finis di jajaran empat besar Premier League.

Baca juga:

Saat ini, Liverpool hanya berada di urutan kedelapan klasemen sementara Premier League dengan perolehan 38 poin. Di 12 laga tersisa dan belum menemukan konsistensi memetik hasil positif sulit bagi Liverpool untuk dapat merebut posisi yang saat ini dihuni Manchester City dengan 47 poin.

"Peluang lolos ke Liga Champions dengan menjadi juara Liga Europa membuat ajang ini semakin menarik. Ajang ini adalah peluang," kata Klopp.

"Berapa poin kami terpaut dengan zona Liga Champions? Sembilan poin. Jadi, buat saya kami memiliki peluang lebih baik dengan jalan ini," ujarnya.

[video]http://video.kompas.com/e/4755497603001_ackom_pballball[/video]


Editor : Weshley Hutagalung
Sumber : Sky Sports


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X