KUTA, JUARA.net – Pelatih Bali United, Indra Sjafri tak akan banyak melakukan perubahan komposisi timnya. Namun, I Putu Gede Juniantara akan dimaksimalkan sejak menit awal kala bersua Arema Cronus, Kamis (18/2/2016) sore.
Bali United menghadapi Arema Cronus di Stadion Kapten I Wayan Dipta pada laga Bali Island Cup (BIC) 2016. Indra mengatakan, hanya akan ada satu dua yang berbeda, khususnya pada starter timnya.
Posisi bek kanan menurutnya ada perubahan. I Komang Adi Parwa yang tampil sejak menit pertama saat melawan Persib Bandung, kemungkinan besar akan dicadangkan. Untuk posisi itu, Indra akan memasang Putu Gede.
”Besok, saya akan mencoba Putu Gede main pertama di posisi itu. Tapi, saya jamin yang lainnya tidak banyak berubah,” ujar Indra kepada JUARA usai jumpa pers di Hotel Natya, Kuta, Rabu (17/2/2016) sore.
Putu Gede pada saat Bali United main di Stadion Siliwangi, Bandung, Sabtu (13/2/2016), main sebagai pengganti. Dia menjadi suksesor Adi Parwa dan tampil cukup bagus sehingga lubang pertahanan khususnya sisi kanan Bali United dapat solusi.
Pemain yang dipinjam dari Surabaya United itu memang sudah hafal dengan strategi Indra. Dia salah satu pemain belakang andalan Indra di tim nasional (timnas) U-19 Indonesia.
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | - |
Komentar