Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

24 Pemain Semen Padang Tanda Tangani Kontrak

By Yosrizal - Rabu, 17 Februari 2016 | 11:44 WIB
Fandry Imbiri (kanan) dan Christopher Sibi (tengah) usai latihan bersama Semen Padang di Stadion H Agus Salim.
YOS RIZAL/BOLA/JUARA
Fandry Imbiri (kanan) dan Christopher Sibi (tengah) usai latihan bersama Semen Padang di Stadion H Agus Salim.

Manajemen dan pelatih Semen Padang (SP) mulai lega. Sebanyak 24 pemain segera membubuhkan tandatangani kontrak dengan durasi setahun. 

Dari deretan 24 nama itu, tercatat ada tiga pemain asing asal Brasil, satu pemain WNI asal Jerman, dan 9 wajah baru di Tim Kabau Sirah.

Sebelumnya, sebagian besar pemain sudah terikat lewat prakontrak sebagai kesepakatan awal untuk setia bersama tim dari Bukit Indarung ini. Sebanyak 15 di antaranya adalah wajah lama yang masih dipertahankan pasca-Piala Jenderal Sudirman.

“Sebelum bertolak ke Balikpapan, semuanya diharapkan sudah menandatangani kontrak masing-masing. Tim direncanakan akan meninggalkan Kota Padang pada 24 Februari mendatang untuk tampil di Piala Gubernur Kalimantan Timur,” sebut CEO SP, Daconi, Rabu (17/2/2016) di Padang.

Kelegaan yang sama juga dirasakan Tim Pelatih Kabau Sirah. Mereka juga telah mendapatkan kepastian.

Usai rapat internal dengan Manajemen Selasa (16/2/2016) sore di kantor PT kabau Sirah Semen Padang (KSSP), dicapai kesepakatan soal kontrak tim pelatih, mulai dari pelatih Kepala Nil Maizar serta tiga asisten, Weliansyah, Zulkarnain Zakaria dan Deno Firmansyah.

“Ya, insya Allah semuanya beres dan tinggal tandatangan saja. Artinya, jelang ke Kaltim semuanya sudah selesai sehingga tim bisa lebih berkonsentrasi menghadapi turnamen tersebut,” ulas Daconi.

Namun, seperti biasanya, manajemen SP tertutup soal nilai kontrak 24 pemain dan empat tim pelatih, baik secara global maupun perseorangan. Daconi hanya menyebut lumayan besar.

Mereka rata-rata mendapatkan kontrak dua kali lebih besar dibanding di Piala Jenderal Sudirman. Di PJS, mereka hanya mendapatkan kontrak bulanan.


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : juara.net


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X