Thiago Silva mengaku telah mengajak kompatriotnya, Neymar, untuk pindah dari Barcelona ke Paris Saint-Germain (PSG). Dikatakan Silva, Neymar cuma tertawa saat mendengar ajakan tersebut.
Masa depan Neymar menjadi tanda tanya karena tak kunjung menandatangani pembaruan kontrak dengan Barcelona. Berdasarkan kesepakatan terakhir, masa bakti sang pemain berlangsung hingga 30 Juni 2018.
Oleh karena itu, rumor transfer menerpa Neymar. PSG dikabarkan bersaing dengan Real Madrid dan Manchester United untuk mendapatkan tanda tangan pemain depan asal Brasil tersebut.
Untuk memuluskan rencana klubnya, Silva pun melontarkan "rayuan" kepada Neymar.
"Saya berkata kepada dia, 'Datanglah dan bermain denganku di Paris'," kata Silva.
"Neymar hanya sedikit tertawa dan menjawab, 'Kita lihat saja apa yang terjadi. Pada akhir akhir musim, Anda akan mengetahui apa yang saya lakukan'," tutur pemain belakang berusia 31 tahun tersebut.
Bukan kali pertama Silva meramaikan rumor kepindahan Neymar. Pada Januari 2016, dia sempat menyatakan bahwa PSG lebih berpeluang merekrut Lionel Messi ketimbang Neymar.
Neymar sendiri tengah menunjukkan peningkatan produktivitas bersama Barcelona. Dia mencetak 22 gol dan 20 assist dalam 30 pertandingan musim 2015-2016.
Editor | : | |
Sumber | : | Le Parisien |
Komentar