Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Usai Dikartu Merah, Pemain di Argentina Tembak Wasit Hingga Tewas

By Septian Tambunan - Rabu, 17 Februari 2016 | 10:43 WIB
Ilustrasi kartu merah.
AFP
Ilustrasi kartu merah.

Polisi di Argentina sedang mencari pemain sepak bola yang dikabarkan telah menembak dan membunuh seorang wasit setelah menerima kartu merah dalam pertandingan yang digelar di provinsi Cordoba.

Menurut laporan pihak setempat, pemain tersebut mengambil pistol dari tasnya setelah mendapat kartu merah. Dia kemudian kembali ke lapangan dan menembak pengadil lapangan bernama Cesar Flores (48 tahun) sampai tewas.

"Itu semua terjadi selama pertandingan sepak bola. Kami tidak tahu (apa yang terjadi), tetapi tampaknya pemain ini marah, mengambil pistol, dan membunuhnya," ujar salah seorang polisi yang mengatakan kepada kantor berita Efe seperti dilansir The Guardian, Selasa (16/2/2016).

Laporan setempat menuturkan Flores ditembak tiga kali, di kepala, dada, dan leher, sementara pemain lain, Walter Zarate, dikabarkan terluka, tetapi lolos dari maut.

Pihak berwenang di Argentina terus berjuang mengatasi kekerasan dalam dunia sepak bola. Pada Juni 2015, pertandingan antara Ferro dan Tiro Federal harus dihentikan setelah pemain meninju wasit usai mendapat kartu kuning.

Bulan lalu, lima pemain harus keluar dari lapangan dalam laga persahabatan antara River Plate dan Boca Juniors. Wasit yang memimpin duel tersebut, Patricio Loustau, juga dipaksa memberikan sembilan kartu kuning selama pertandingan.


Editor : Jalu Wisnu Wirajati
Sumber : The Guardian


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X