Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Samsul Arif dan Purwaka Resmi Milik Persib

By Budi Kresnadi - Selasa, 16 Februari 2016 | 15:52 WIB
Manajer Persib, Umuh Muchtar (biru) memberikan keterangan terkait bergabungnya Samsul Arif dan Purwaka Yudi di Bandara Husein Sastranegara, Bandung, Selasa (16/2/2016).
BUDI KRESNADI/JUARA/BOLA
Manajer Persib, Umuh Muchtar (biru) memberikan keterangan terkait bergabungnya Samsul Arif dan Purwaka Yudi di Bandara Husein Sastranegara, Bandung, Selasa (16/2/2016).

BANDUNG, JUARA.net – Samsul Arif Munip dan Purwaka Yudi Pratomo tak lama meninggalkan Arema Cronus sudah dipastikan dapat klub baru. Persib Bandung mengumumkan dua pemain itu resmi jadi bagian skuat Maung Bandung.

Setelah resmi dimiliki Persib, Samsul Arif dan Purwaka akan menjalani debut bersama Maung Bandung  pada Bali Island Cup 2016. Turnamen mini yang diselenggarakan oleh Bali United ini mulai pada 18 sampai 23 Februari 2016.

Kepastian bergabungnya kedua pemain itu disampaikan manajer Persib,Umuh Muchtar. Umuh mengatakan itu kepada wartawan di Bandara Husein Sastranegara, Bandung, menjelang keberangkatan Persib ke Bali, Selasa (16/2/2016).

Samsul Arif dan Purwaka resmi menjadi pemain Persib. Keduanya akan langsung bergabung dengan tim di Bali. Hari ini, saya berangkat ke Bali untuk serah terima dengan manajemen Arema,” ujar Umuh.

Kabar merapatnya Samsul Arif dan Purwaka gabung dengan klub kebanggaan bobotoh itu sudah santer sejak dua hari yang lalu. Apalagi, usai laga Arema kontra Madura United pada Minggu (14/2/2016), keduanya pamitan ke Aremania. Namun, manajemen Persib masih merahasiakan.

Menurut Umuh, Persib sudah lama menginginkan jasa Samsul Arif dan Purwaka. Hadirnya pemain yang menempati posisi striker dan bek tengah ini sesuai dengan kebutuhan tim saat ini.

”Mungkin, ini waktu yang tepat bagi mereka untuk bergabung dengan Persib. Saya optimistis kehadiran Samsul Arif dan Puwaka akan menambah kekuatan Persib,” tandasnya.


Editor : Estu Santoso
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X