Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

’Neymar’ Gabung Rahmad Darmawan di Klub Malaysia

By Minggu, 14 Februari 2016 | 22:48 WIB
Patrick Dos Santos Cruz (dua dari kanan) dan dua pengurus TFC 2 serta agennya, Nelson Leon Sanchez (kiri) usai menandatangani kontrak.
HMETRO.COM
Patrick Dos Santos Cruz (dua dari kanan) dan dua pengurus TFC 2 serta agennya, Nelson Leon Sanchez (kiri) usai menandatangani kontrak.

Terengganu FC 2 (TFC2) atau T-Team mengambil kesempatan pada hari terakhir pendaftaran pemain impor, Minggu (14/2/2016). Klub yang dilatih Rahmad Darmawan ini mendaftarkan ’Neymar.’  

’Neymar’ yang disebut itu adalah eks penyerang klub Indonesia, Mitra Kukar, Patrick Dos Santos Cruz. Striker asal Brasil itu meninggalkan Indonesia tengah pekan lalu untuk ke Malaysia dan ternyata berlabuh di klub yang ditangani Rahmad Darmawan.

Petinggi manajemen T-Team, Mohd Syarizan Mohd Zain, mengatakan kalau pemain asal Negeri Samba itu menggantikan penyerang dari Kroasia, Tomislav Busic. Busic kontraknya diputus sebelum habis April mendatang dan harus meninggalkan klub Liga Super Malaysia (LSM) 2016 itu.

Menurutnya, manajemen The Titans kerja cepat karena batas pendaftaran pemain asing Liga Malaysia (Liga M) akhir pekan ini. Semua itu telah ditetapkan Persatuan Sepak Bola Malaysia (FAM).

Lantas, kenapa TFC 2 memilih Cruz untuk menggantikan Busic? Syahrizan mengatakan, pemain depan berusia 23 itu mempunyai gaya permainan seperti bintang Barcelona, Neymar. Cruz dibutuhkan oleh TFC 2 untuk memaksimalkan lini depan The Titans.

”Kami berterima kasih kepada Busic yang gabung bersama tim ini sejak April tahun lalu. Dia gabung selepas menggantikan Farhod Tajiev yang mengalami cedera,” kata Syarizan.

TFC 2 pada laga perdana LSM 2016 bermain imbang. Dijamu Pahang FA, The Titans sukses menahan tuan rumah, 2-2, pada Sabtu (13/2/2016). Dua gol anak asuh Rahmad Darmawan dicetak duo pilar lokal, Sapawi Rashid dan Izzaq Farris.


Editor : Estu Santoso
Sumber : Hmetro.com.my


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X