Pasangan ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, bersyukur bisa meraih gelar perdana di 2016 setelah menjuarai Thailand Masters, Sabtu (13/2/2016).
Ahsan/Hendra memastikan gelar perdana mereka tahun ini ketika menaklukkan Kim Gi-jung/Kim Sa-rang (Korea Selatan) dengan 12-21, 21-15, 21-12 setelah bertarung selama 43 menit di Nimibutr Stadium. Baca juga : Ahsan/Hendra Raih Gelar Juara Thailand Masters
"Pertama-tama saya ingin mengucap syukur alhamdulillah karena kami dapat memulai tahun ini dengan start yang bagus yaitu juara di Thailand Masters. Kami cukup puas dengan penampilan hari ini," kata Ahsan seusai pertandingan.
"Kami merasa lawan menerapkan pola main yang mempersulit kami pada gim pertama. Kami juga tidak mau ambil inisiatif lebih dulu," ucap Ahsan.
Kemenangan ini sekaligus memperkuat keunggulan Hendra/Ahsan dalam rekor pertemuan mereka dengan Kim/Kim menjadi 6-2.
Pertemuan antara Hendra/Ahsan dan Kim/Kim merupakan partai final ideal. Hendra/Ahsan adalah unggulan pertama yang paling dijagokan untuk menang di kejuaraan ini. Sedangkan Kim/Kim merupakan unggulan kedua pada turnamen level Grand Prix Gold itu.
"Kim/Kim sebetulnya lawan yang cukup bagus, pukulan mereka komplit. Pertahanan dan serangan bagus. Di awal-awal kami tempo permainannya terlalu lama, lalu kami meningkatkan kecepatan sehingga bisa mengontrol lawan," tutur Hendra.
Ahsan/Hendra merupakan satu-satunya wakil Indonesia yang berhasil menembus final Thailand Masters dan akhirnya mempersembahkan gelar juara.
Ahsan/Hendra selanjutnya langsung bertolak ke Hyderabad untuk mengikuti kualifikasi Piala Thomas, 15-21 Februari.
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | Badminton Indonesia |
Komentar