Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pemain Persib Kembali ke Stadion Siliwangi

By Budi Kresnadi - Kamis, 11 Februari 2016 | 22:36 WIB
Hariono (kiri) pada sesi latihan khusus pemain tengah Persib dengan mentor asisten pelatih Herrie Setiawan di Stadion Siliwangi, Kamis (11/2/2016).
BUDI KRESNADI/JUARA/BOLA
Hariono (kiri) pada sesi latihan khusus pemain tengah Persib dengan mentor asisten pelatih Herrie Setiawan di Stadion Siliwangi, Kamis (11/2/2016).

BANDUNG, JUARA.net – Persib Bandung kembali ke Stadion Siliwangi. Jelang laga uji coba kontra Bali United di stadion yang dibuat pada 1 Januari 1954 itu, para pemain Maung Bandung kembali menginjakkan kaki mereka di arena itu.  

Para pemain Persib mendapat kesempatan menjajal rumput Stadion Siliwangi pada Kamis (11/2/2016). Pada latihan tersebut, pilar Maung Bandung dibagi dalam tiga kelompok sesuai dengan posisinya.

Pemain belakang dipandu asisten pelatih Darko Vergec. Sedangkan pemain tengah dan depan dipantau oleh Herie Setiawan dan Asep Somantri. Pelatih Persib, Dejan Antonic tampaknya serius menyiapkan tim asuhannya jelang menjamu Bali United.

Maklum, laga ini merupakan lawan uji coba terberat sejak dirinya menangani Persib. Dejan mengaku sudah menyiapkan taktik untuk meredam permainan tim tamu yang disebutnya memiliki kecepatan karena diperkuat banyak pemain muda.


Para pemain Persib kembali merasakan rumput lapangan di Stadion Siliwangi, Kamis (11/2/2016).(BUDI KRESNADI/JUARA/BOLA)

”Saya lihat para pemain sudah siap tempur. Saya juga berharap mereka tampil 100 persen memberikan kemampuan terbaiknya,” tutur Dejan.

Setelah menjalani latihan dengan intensitas tinggi sampai tengah pekan ini, menurut Dejan hanya akan latihan ringan pada Jumat (12/2/2016). Atep dkk akan menjamu Bali United pada Minggu (14/2/2016).


Editor : Estu Santoso
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X