”Kami juga butuh defender yang kuat dalam duel udara. Hamka bisa memenuhi itu,” tegas Ruddy.
Sebelumnya, Hamka sempat tidak diharapkan Milo. Namun setelah keduanya bertemu langsung, mereka sudah sepakat bisa bekerja sama untuk memperbaiki performa skuat Singo Edan. ”Pada pemusatan latihan ini, rencananya mereka akan diberikan kontrak,” katanya.
Kehadiran kedua pemain ini membuat komposisi pemain Arema menjadi 25 orang. Sedangkan satu pemain lagi, FX Yanuar, masih dalam proses seleksi.
Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik
channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P
Editor | : | Estu Santoso |
Sumber | : | - |
Komentar