Pelatih AC Milan, Sinisa Mihajlovic, mengamuk dalam sebuah wawancara langsung di stasion televisi Rai 2. Penyebabnya, ia diminta menunggu 10 menit seusai timnya bermain imbang 1-1 dalam pertandingan Serie A kontra Udinese di San Siro pada Minggu (7/2/2016).
Mihajlovic marah lantaran program Domenica Sportiva di kanal tersebut memprioritaskan mewawancarai arsitek Napoli, Maurizio Sarri, setelah pasukan Naples itu menang 1-0 atas Carpi.
Padahal, peracik strategi Rossoneri itu sudah menunggu off-air lebih awal.
Sinisa Mihajlovic: '#ACMilan played well but Mario Balotelli is not ready'. #Udinese https://t.co/sGQzZV9At9 pic.twitter.com/bbJrqsKkPr
— footballitalia (@footballitalia) February 7, 2016
"Kalian tidak menghargai saya!" kata Mihajlovic yang dilansir Calciomercato.com.
"Saya sudah menunggu di sini selama lebih dari 10 menit. Sungguh tidak sopan," tuturnya.
Mantan asisten pelatih Inter Milan ini tak kuasa menahan emosinya.
Baca juga:
- Iniesta: Ini Bukan Permainan Spektakuler, tetapi Sangat Penting!
- Robot Ini Miliki Kemampuan Setara Tiger Woods
- 5 Hal Menarik dari Hasil Imbang 1-1 Chelsea Vs Man United
"Saya siap berbicara sebelum pemain dari Napoli dan Juventus. Jadi, Sarri sudah menunggu dan Anda ingin dia berbicara lebih dulu? Saya di sini lebih awal dari dia," ujar Mihajlovic.
"Akan tetapi, Anda bisa melakukan yang Anda inginkan. Jika Anda lebih suka berbicara kepadanya lebih dahulu, saya dapat menunggu di sini," ucapnya.
Kedua presenter acara tersebut, Paola Ferrari dan Marco Mazzochi, pun menghadapi Miha dengan kalem.
Editor | : | Firzie A. Idris |
Sumber | : | Football Italia, Calciomercato |
Komentar