Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pemain Diklat Persib Bersaing Curi Perhatian Dejan

By Budi Kresnadi - Jumat, 5 Februari 2016 | 12:25 WIB
Para pemain Diklat Persib yang ikut latihan bersama tim utama.
BUDI KRESNADI/BOLA/JUARA.NET
Para pemain Diklat Persib yang ikut latihan bersama tim utama.

Skuat Persib kini berjumlah 25 pemain menyusul bergabungnya tiga pemain asing. Jumlah tersebut masih akan bertambah karena pelatih Dejan Antonic berencana mendatangkan tiga lagi pemain lokal, termasuk seorang kiper.

Oleh karena itu, Persib bakal memiliki 28 pemain. Padahal, Dejan sejak awal menyebutkan kuota maksimal tim asuhannya adalah 25 pemain.

Artinya, bakal ada pemain yang terdepak.

Dejan mengaku akan terus memantau perkembangan pemain asuhannya selama masa persiapan. Pada saatnya, ia bakal mengambil keputusan untuk memastikan skuat Persib yang berlaga pada Indonesia Super Competition.

"Saya sudah memiliki gambaran kerangka tim, tapi belum seratus persen. Pelan-pelan saja, proses seleksi masih terus berjalan," ujar Dejan kepada wartawan, Kamis (4/2/2016).

Dari 25 pemain yang tengah digenjot Dejan sekarang, tujuh pemain berasal dari Diklat Persib.

Melihat kemampuan dan kesiapan mereka untuk menjalani kompetisi yang ketat, kemungkinan sebagian pemain muda ini bakal terlempar.

Dejan pun sudah memberi sinyal tidak semua pemain muda ini akan direkrut. Pasalnya, ia menginginkan pemain yang benar-benar siap tempur di ISC.

"Kemungkinan hanya tiga hingga empat pemain, tergantung perkembangan mereka dalam masa persiapan ini," kata arsitek tim asal Serbia ini.


Editor : Firzie A. Idris
Sumber : -


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X