Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Wawancara Dejan Antonic, Tak Ingin Terbaca Lawan

By Jumat, 5 Februari 2016 | 07:33 WIB
Dejan Antonic, merasa Persib layak dianggap sebagai calon kuat juara ISC.
BUDI KRESNADI
Dejan Antonic, merasa Persib layak dianggap sebagai calon kuat juara ISC.

Dejan Antonic, pelatih anyar Persib yang ditunjuk menggantikan Djadjang Nurdjaman, mendapatkan tantangan untuk mempertahankan prestasi Maung Bandung sebagai tim nomor satu di Indonesia. Caranya?

Mantan pelatih Pelita Bandung Raya ini bergabung saat kondisi Persib tengah compang-camping karena ditinggalkan pemain pilar seperti Makan Konate, Vladimir Vujovic, Firman Utina, M. Ridwan, Ahmad Jufriyanto, dan Supardi.

Meski demikian, ia punya keyakinan kuat bahwa Persib tetap bisa menggigit. Fondasi baru dibangun oleh pelatih asal Serbia tersebut. Lalu, bagaimana upaya Dejan dalam menjalani tugas dan tanggung jawab barunya tersebut?

Berikut petikan tanya-jawab BOLA dengan pelatih berusia 47 tahun tersebut.

Anda bergabung dengan Persib, tim juara Liga Super Indonesia 2014. Apakah hal ini menjadi beban atau tantangan?

Senang bisa bergabung dengan tim paling besar di Indonesia. Saya juga respek kepada pelatih dan pemain yang telah bekerja keras meraih gelar juara. Tidak takut menerima tanggung jawab ini karena bagi saya ini justru merupakan tantangan.

Anda bergabung saat Persib ditinggal beberapa pemain pilar yang berperan penting mengantar Persib merebut gelar juara. Bagaimana kira-kira Anda menghadapi situasi seperti ini?

Ya, memang kami sangat kehilangan mereka. Namun, klub akan berusaha mencari pemain pengganti yang kualitasnya tak kalah dari mereka. Beberapa di antaranya bahkan akan kembali, seperti Vlado (Vladimir Vujovic) dan Jupe (Ahmad Jufriyanto). Pokoknya, tim ini harus lebih bagus dari musim sebelumnya.

Mengapa kelihatan ngotot ingin Vlado dan Jupe kembali?

Duet Vlado dan Jupe sudah terbukti ketangguhannya. Musim lalu mereka merupakan tembok kukuh di lini pertahanan Persib. Itulah alasan mengapa saya sangat berharap agar keduanya bias kembali bergabung di Persib.

Vlado sudah bersedia kembali. Bagaimana dengan Jupe?

Saya sudah bicara dengan Jupe dan dia bilang mau kembali ke Persib. Dia anak yang baik, hanya memang saya tidak tahu persis soal kontraknya dengan Sriwijaya FC. Tapi, kalaupun harus menunggu, akan saya tunggu.

Anda juga memboyong tiga eks pemain PBR, yaitu Kim Kurniawan, Rahmad Hidayat, dan David Laly. Apa alasannya?

Saya sudah tahu kualitas merekadan Persib membutuhkan kehadiran ketiga pemain tersebut untuk mengisi posisi pemain yang pergi.

Masih ada eks pemain PBR yang akan diboyong?

Saya belum tahu, tapi Persib masih kekurangan pemain di sector bek tengah dan bek sayap. Mungkin saya akan ajak Hermawan karena dia bisa juga bermain pada dua posisi itu. Kita lihat saja nanti.

Saat ini Persib punya enam pemain muda dari diklat sendiri. Bagaimana peluang mereka untuk masuk skuat?

Mereka punya potensi, tapi kelihatannya tidak semua bias masuk tim. Mungkin hanya sekitar tiga pemain yang akan masuk tim utama. Tapi, semuanya tergantung perkembangan mereka selama latihan.

Apakah waktu persiapan menuju Indonesia Super Cup sudah memadai?

Saya kira cukup. Di Eropa saja waktu persiapan hanya sekitar tujuh pekan. Apalagi, pada masa persiapan ini, kami akan tampil di dua turnamen, yaitu Bali Island Cup dan Piala Bhayangkara.

Mengapa memilih dua turnamen itu, padahal Persib juga diundang mengikuti Piala Gubernur Kalimantan Timur dan Piala Walikota Padang?

Turnamen di Bali waktu penyelenggaraannya hanya lima hari dan berselisih jauh dari pelaksanaan ISC sehingga kami masih memiliki waktu untuk mempersiapkan diri. Berbeda dari Piala Gubernur Kaltim, yang durasinya lama dan terbilang mepet dengan ISC.

Sementara Piala Bhayangkara dipilih karena berlangsung di Bandung. Alasan lainnya, Persib sengaja tak mau bertemu banyak tim elit LSI pada ajang-ajang pramusim supaya kekuatan kami tidak terbaca lawan.

Apa target Persib di ISC?

Tentu saja menjadi juara. Kalau semua pemain mau bekerja keras, ditambah dukungan suporter yang luar biasa, kami optimistis bisa mewujudkannya.

Penulis : Budi Kresnadi

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Firzie A. Idris
Sumber : Tabloid BOLA no.2.652


Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Close Ads X